Bukit Paralayang di Desa Petahunan Pekuncen Banyumas, Sudah Pernah Coba?

- 24 April 2021, 10:46 WIB
Bukit Paralayang
Bukit Paralayang /Hening Prihatini/Pikiran-Rakyat.com/Ahmad Rayadie


PORTAL PURWOKERTO - Banyumas merupakan Kabupaten di Jawa Tengah yang memiliki pesona alam dan budaya yang mengagumkan.

Salah satunya yakni Bukit Paralayang di Desa Petahunan Pekuncen Banyumas yang kini menjadi salah satu Desa Wisata di Kabupaten ini.

Tak perlu pergi jauh ke Kota lain jika ingin menikmati sensasi terbang dengan paralayang karena di Banyumas juga ada.

Baca Juga: Pengalaman Berbeda Liburan di Purwokerto, Dari Wisata Curug hingga Wisata Budaya di Baturraden, Mana Saja?

Saat memasuki wilayah ini, pengunjung terlebih dahulu disapa oleh hutan pinus sepanjang jalan sebelum mencapai titik paralayang.

Tak perlu khawatir, kendaraan roda empat dan roda dua dapat memasuki kawasan tersebut dengan aman.

Setelah mencapai lokasi Bukit Paralayang, pengunjung disapa dengan suara musik Kentongan yang merupakan musik khas Banyumas.

Baca Juga: Liburan di Purwokerto? Ini 7 Wisata Curug Alami di Purwokerto

Berderet warung tenda menjajakan makanan dan jajanan tradisional pun jajanan masa kini. Mendoan, bakso, sosis hingga minuman terkini juga ada disana.

Para pengunjung perlu sedikit usaha untuk mencapai puncak Bukit Paralayang di Desa Petahunan Pekuncen Banyumas ini.

Jalanan setapak menuju puncaknya cukup membuat kaki lemas bagi yang tak terbiasa berolahraga atau sekedar jalan kaki.

Baca Juga: Tips Staycation Hemat dan Liburan di Purwokerto, Nomer 3 Sangat Penting Dilakukan

Namun, sesampainya di puncak bukit tersebut, hamparan pemandangan sawah dan kebun penduduk menghilangkan penat.

Angin sepoi-sepoi semakin membuat suasana menyegarkan di puncak Bukit Paralayang di Banyumas ini.

Para pengunjung boleh membawa makanan sendiri untuk dinikmati di atas bukit ini bersama keluarga.

Baca Juga: Liburan di Purwokerto Wajib Bawa 8 Oleh-Oleh Khas Banyumas, Apa Saja? Yang Keempat Tak Ada Tandingan

Jika ingin mencoba terbang dengan Paralayang, para petugas siap membantu hingga pendaratan di sisi seberang bukit ini.

Bagaimana dengan harganya? Tenang, harga yang diberikan masih ringan dikantong.

Baca Juga: Resep Kuno Kuliner Baturraden Mie Tayel Mbah Karis Wajib Dicoba Jika Kangen Liburan di Purwokerto

Bukit Paralayang ini juga cocok untuk dijadikan lokasi piknik bersama keluarga namun tetap berhati-hati karena area tersebut cukup curam.

Bagaimana? Tertarik untuk mengunjungi Bukit Paralayang di Desa Petahunan Pekuncen Banyumas?***

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Dinbudpar Banyumas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah