Klaster Pesantren Banjarnegara, 57 Orang Terkonfirmasi Positif Covid-19, Dari Mana Asal Penularannya?

- 11 Juni 2021, 08:52 WIB
Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono menjelaskan terkait klaster pesantren Banjarnegara
Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono menjelaskan terkait klaster pesantren Banjarnegara /Hening Prihatini/Pemkab Banjarnegara


PORTAL PURWOKERTO - Pandemi Covid-19 agaknya belum selesai di Kabupaten Banjarnegara terlebih ditemukan Klaster Pesantren di Kabupaten ini.

Sebanyak 57 orang dari 100 orang yang dilakukan tes PCR di Pesantren Banjarnegara terkonfirmasi positif Covid-19.

Hal ini disampaikan Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono pada Kamis, 10 Juni 2021.

Baca Juga: Kebumen Siapkan Ruang Isolasi Mandiri di Kecamatan Kapasitas 1000 Orang, Hadapi Lonjakan Covid 19

"Terkait isu simpang siur di salah satu pesantren di Kabupaten Banjarnegara, hari ini kami menyampaikan hasil PCR.

Dari 100 sampel yang kami kirim ke RS Margono Purwokerto, didapatkan hasil 57 orang terkonfirmasi positif Covid-19," Bupati Wingchin pada Kamis pagi.

Ia melanjutkan, ke-57 pasien Covid-19 Klaster Pesantren Banjarnegara ini tidak semuanya mengalami gejala.

Baca Juga: Update Covid Hari Ini, 66 Warga Brenggong Purworejo Positif Usai Piknik ke Dieng

"Sebagian dari 57 orang mengalami gejala ringan. Sebagian lagi, pasien tanpa gejala (OTG)," lanjutnya.

Ia menambahkan bahwa 57 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut akan menjalani karantina mandiri.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Pemkab Banjarnegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x