Adaptasi KAI, Terapkan Protokol Kesehatan Selama Pandemi

- 24 Agustus 2021, 20:09 WIB
Penumpang kereta api menjalani pengecekan dokumen sebelum masuk Peron Stasiun Purwokerto
Penumpang kereta api menjalani pengecekan dokumen sebelum masuk Peron Stasiun Purwokerto /Hening Prihatini/Renny T Hamzah/Portal Purwokerto

Para petugas berkoodinasi satu sama lain agar proses kedua layanan ini berjalan lancar dan tidak terjadi kerumunan.

Baca Juga: 13 KA Daop 5 Purwokerto Dioperasikan Mulai 18-24 Mei, Berikut Daftar Dan Jadwal Keberangkatan Kereta Api

"Layanan vaksin dan swab antigen di Stasiun Purwokerto ini membantu saya yang mau naik kereta. Jadi tidak perlu jauh-jauh. Vaksin dan tes antigen di satu tempat. Lebih Efektif," ucap Renny, warga Sumampir Purwokerto Utara Banyumas saat ditemui Tim Portal Purwokerto pada Selasa, 24 Agustus 2021.

Ia juga mengatakan bahwa dengan layanan yang disediakan KAI selama pandemi membuatnya nyaman dalam bepergian naik kereta api karena protokol kesehatan yang diterapkan perusahaan BUMN ini.

Selain menyediakan kedua layanan tersebut, PT KAI juga menyediakan cek suhu sebelum para calon penumpang memasuki peron stasiun.

Pengecekan dokumen yang perlu dibawa calon penumpang kereta api jarak jauh pun dilakukan dengan hati-hati. Dokumen seperti KTP, kartu vaksin dan surat negatif Covid-19 perlu diserahkan kepada petugas di pintu Peron untuk dicek kesesuaian nama dan tanggalnya.

Baca Juga: Larangan Mudik, Ini 3 Daftar Kereta Api PT KAI Daop 5 Purwokerto dan Syarat Keberangkatan 6-17 Mei 2021

Pembagian masker kepada para penumpang pun menjadi bagian dari layanan KAI untuk mengurangi penyebaran virus Covid-19 selama perjalanan di atas kereta api.

Pelayanan tersebut merupakan bagian dari usaha adaptasi KAI di tengah pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.***

Halaman:

Editor: Eviyanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x