Banjir di Kebumen Ratusan Jiwa di 14 Desa Mengungsi Bupati Arif : Buat Posko dan Dapur Umum

- 15 Maret 2022, 11:38 WIB
Banjir di Kebumen Ratusan Jiwa di 14 Desa Mengungsi Bupati Arif : Buat Posko dan Dapur Umum
Banjir di Kebumen Ratusan Jiwa di 14 Desa Mengungsi Bupati Arif : Buat Posko dan Dapur Umum /FB@Sugali Kutowinangun

PORTAL PURWOKERTO - Banjir di Kebumen hari ini memaksa ratusan jiwa di 14 desa lima Kecamatan mengungsi.

Ketinggian air banjir di Kebumen mencapai 1.5 meter, terjadi akibat hujan deras sejak Senin malam hingga Selasa pagi (14-15 Maret 2022).

Banjir di Kebumen akibat luapan sungai dan tanggul jebol. Meluap, karena tidak bisa menampung curahan hujan ekstrem yang selama lebih dari enam jam.

Berdasarkan data yang diperoleh dari Pemkab Kebumen, ke delapan sungai yang meluap dan dalam status siaga dan waspada meluap adalah sungai

Status sebanyak delapan sungai yang melintas di wilayah tersebut yang meluap dan waspada serta siaga meluap adalah Sungai Telomoyo, Karanganyar Ketek, Turus, dan Sungai Gombong status waspada.

Baca Juga: Banjir Kebumen Hari ini, Selasa 15 Maret 2021, banjir 1.5 Meter Menggenangi 14 Desa di Kebumen di 5 Kecamatan

Sungai Abang, Jatinegara, dan Sungai Kawo status siaga meluap.

Terkait dengan hujan lebat yang menyebabkan banjir di Kebumen, tanah longsor dan pohon tumbang

Bupati Kebumen Arif Sugiyanto memerintahkan jajarannya menyiapkan posko banjir dan dapur umum untuk kebutuhan logistik korban banjir.

Termasuk peralatan untuk evakuasi,

"Penanganan banjir ini butuh, kebersamaan seluruh unsur pemerintahan. Harus gotong royong. Pertama yang harus dilakukan adalah evakuasi warga terdampak. Siapkan posko pengungsian, dan siapkan bantuan makanan pokok," katanya.

Bupati hari ini juga meninjau banjir di Kecamatan Ayah kondisinya paling parah banjir melanda 8 desa dari 14 desa yang tergenang air.

"Banjir terparah ada di Kecamatan Ayah yang menimpa 8 desa. Ketinggian ada yang mencapai 1 meter. Kemudian banjir di Rowokele. Sebagian warga sudah diungsikan ke tempat yang lebih tinggi," ujar Totok Ari Setiyanto, Kabid Rehab Rekon BPBD.

Baca Juga: Info Banjir Purworejo Hari Ini: Relawan Mulai Kirim Bantuan, Jalan Desa Krandegan Bayan Tertutup Banjir

Sementara lokasi pengungsian di Kecamatan Ayah ada di Balai Desa dan Gedung Serbaguna.

Jumlah Pengungsian 211 jiwa terdiri dari Lansia 27, Balita 33, Dewasa 151. "Data masih terus kita update untuk pendataan. Ada beberapa juga jembatan yang miring tidak bisa dipakai, longsor dan rumah roboh," jelasnya.

BPBD bersama jajaran kepolisian dan TNI serta PMI sudah siap siaga dalam penanganan banjir di Kebumen. Hingga saat ini hujan masih turun. ***

Editor: Eviyanti

Sumber: Pemkab Kebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah