Ratusan Paket Jamban Gratis untuk Warga Cilacap di Perbatasan, Kini Malam Hari Tak Perlu ke Sungai

- 21 Juli 2022, 20:02 WIB
Jamban Gratis untuk Warga Desa Perbatasan di Cilacap dari Ganjar Pranowo, Malam Hari Tak Perlu ke Sungai
Jamban Gratis untuk Warga Desa Perbatasan di Cilacap dari Ganjar Pranowo, Malam Hari Tak Perlu ke Sungai /Unsplash/Giorgio Trovato

Becak merupakan sejenis bangunan dari kayu di pinggir sungai yang biasa digunakan warga untuk bersih-bersih badan.

Slamet Nurohman, warga Dusun Cikadim Desa Rawaapu, mengaku sebelum ada bantuan jamban, warga BAB di sungai. Kini, ia tak harus ke sungai pada malam hari.

“Karena takut, gelap, licin. Terutama, takut ada ular. Di kampung biasanya banyak ular,” tutur Slamet.

“Sekarang lebih enakan. Enggak perlu ke mana-mana. Tenang di rumah, enggak kehujanan. Sudah nyamanlah intinya,” ucapnya lagi.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Alam Cilacap Terbaru yang Lagi Hits 2022, Cocok Jadi Spot Foto Instagramable

Lain lagi dengan Nasihatun dari Desa Mulyadadi, Kecamatan Cipari, Cilacap. Warga ini sebelum ada jamban, terpaksa menumpang di rumah tetangganya.

Nasihatun dan keluarganya terpaksa BAB di rumah tetangga yang jaraknya sekitar 50 meter.

Bila malam hari tiba ketika itu, dia bersama anggota keluarga terpaksa menahan BAB mengingat mereka tak enak jika harus menumpang ke tetangga.

“Numpang terus kan lama-lama enggak enak. Kalau malam mau numpang ya malu,” kata Nasihatun.

Baca Juga: Polres Cilacap Tangkap Ayah Tiri yang Cabuli Anak di Bantarsari, Viral di Komentar YouTube Deddy Corbuzier

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah