Video Viral Jembatan Adipala Cilacap Ambruk Bikin Resah, Kepala BPBD Minta Penyebar Hoaks Diproses Hukum

- 14 Oktober 2022, 14:38 WIB
Ilustrasi Video Viral Jembatan Adipala Cilacap Ambruk Bikin Resah, Kepala BPBD Minta Pelaku Penyebar Hoaks Diproses Hukum
Ilustrasi Video Viral Jembatan Adipala Cilacap Ambruk Bikin Resah, Kepala BPBD Minta Pelaku Penyebar Hoaks Diproses Hukum /Dok Pikiran Rakyat

PORTAL PURWOKERTO - Video viral jembatan Adipala Cilacap ambruk yang ternyata hoaks membuat resah warga Cilacap.

Kepala BPBD Cilacap Wijonardi mengatakan video viral yang beredar bukan di berada di Cilacap melainkan di NTT.

"Daur ulang terhadap video ini sudah banyak yang dilakukan dengan info daerah yang berbeda-beda, saya minta para pelaku yang seperti ini pantas diproses secara hukum untuk efek jera," ungkapnya dalam keterangan kepada Portal Purwokerto Jum'at, 14 Oktober 2022.

Video ini ramai disebutkan berada di wilayah Cilacap yakni di perbatasan Adipala dan Kesugihan.

Baca Juga: Viral Video Jembatan Adipala Cilacap Hanyut Terbawa Banjir, Kepala BPBD: Berita Hoaks

Postingan video jembatan yang dikatakan sebagai jembatan Adipala Cilacap ini langsung tersebar luas di grup WhatsApp dan media sosial masyarakat Cilacap.

Dari penelusuran Portal Purwokerto terkait dengan beredar video yang menyebutkan jembatan Adipala Cilacap ambruk dan hanyut terbawa banjir sungai Serayu ini ternyata hoaks.

Menurut Kepala BPBD yang dihubungi oleh Portal Purwokerto meluruskan informasi yang beredar.

Kepala BPBD Cilacap Wijonardi mengatakan bahwa video yang beredar di masyarakat Cilacap saat ini adalah hoaks.

Halaman:

Editor: Yulia Pramuninggar

Sumber: BPBD Cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x