Aneka Sajian Mie Ayam ala Jepang, 5 Kuliner Ramen di Purwokerto Paling Enak dan Murah

- 15 Januari 2023, 11:44 WIB
Aneka Sajian Mie Ayam ala Jepang, 5 Kuliner Ramen di Purwokerto Paling Enak
Aneka Sajian Mie Ayam ala Jepang, 5 Kuliner Ramen di Purwokerto Paling Enak /Pixabay/Takedahrs/

PORTAL PURWOKERTO – Alternatif olahan mie ayam di Purwokerto, tersedia juga aneka resto ramen Jepang yang bisa kamu kunjungi murah dan enak tentunya.

Ada banyak warung ramen di Purwokerto yang buka dengan sajian andalan mereka. Harga sangat beragam, dari mulai Rp12 ribuan, sampai ada yang kelas premium Rp52 ribuan.

Bagi pecinta mie, kamu wajib coba 5 rekomendasi kuliner mie ramen yang ada di Purwokerto dibawah ini. Tinggal kamu pilih ingin dari harga yang bersahabat, tempat nyaman dan estetik, atau coba kualitas ramen otentik premium, juga lengkap disini.

1. Waroeng Ramen

Kuliner ramen yang cukup terkenal di Purwokerto, ada yang namanya Waroeng Ramen. Kamu bisa menikmati segala menu sajian dengan harga kelas kaki lima.

Baca Juga: 7 Mie Ayam ENDUL di Purwokerto Harga Murah Porsi Melimpah Rasa Mantap! Favorit Selebgram Purwokerto

Dari mulai Rp12 ribuan, pengunjung bisa menikmati satu porsi mie ramen yang nikmat. Selain itu, Waroeng Ramen juga sering mengadakan event-event menarik, kalau kamu beruntung bisa dapetin promo potongan ekstra besar loh.

Menu kuah ramen yang disediakan banyak banget, ada juga pilihan topping beragam, jadi pengunjung tidak bakal bosen pilih santapan disana. Berbagai sajian hidangan kekinian, seperti boba, toppoki, katsu, dan sushi.

Lokasi: Jl. Pierre Tendean No9B, Kauman Lama, Purwokerto Lor, Kec. Purwokerto Tim., Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Jam Buka: 10.00-22.00 WIB.

2. O Ramen

Rekomendasi mie ramen di Purwokerto selanjutnya, ada yang namanya O Ramen. Resto tempat O Ramen ini sangat estetik, bahkan mereka mengemasnya dengan nuansa ala-ala ornamen Jepang.

Menu tersedia sangat lengkap, rasanya sangat otentik dan nikmat. Dimulai dari harga Rp19 ribuan, sampai Rp25 ribuan saja.

Baca Juga: Deretan Mie Ayam Enak di Banyumas, Harga Murmer Cuma Rp10.000 Topping Melimpah, Yuk Dicoba!

Buat yang suka kuah kamu bisa pilih menu Shinigami Rae, Gorosei Ramen, dan Yonkou Ramen. Tetapi ada juga yang tanpa kuah seperti Yakisoba, lengkap plus aneka toping nikmat.

Ada menu khas Jepang lainnya seperti, Okonomiyaki, Gyoza, Dimsum, Kaniyaki, Sushi, dan masih banyak lainnya.

Lokasi: Jl. KH. Moch. Syafei No.2449, Kebondalem, Purwokerto Lor, Kec. Purwokerto Tim., Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Jam Buka: 11.00-21.00 WIB.

3. Mayasi

Warung ramen Mayasi ini termasuk destinasi kuliner yang sangat legend. Selain hidangan ramen, mereka juga menyediakan menu steak, dan juga bento.

Belum lama ini Mayasi mengeluarkan menu baru, yaitu kuah Toribashi dengan toping tempura, seharga Rp14,5 ribuan.

Baca Juga: 5 Bakso Enak Di Cilacap Kota, Daging Sapi Melimpah dan Banyak Tetelan, Porsi Jumbo Cek Daftar Harga dan Alamat

Selain itu ada pilihan menu kuah spicy juga, cocok bagi yang doyan pedes, kalian bisa menikmati satu mangkok ramen ini dengan puas.

Mayasi sering mengadakan promo-promo menarik, seperti promo pelajar Rp18 ribuan, dan menu serba Rp22 ribuan. Langsung saja kunjungi resto, dan dapatkan promo menarik lainnya guys.

Lokasi: Jl. HR Bunyamin P2 No.6, Glempang, Bancarkembar, Kec. Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Jam Buka: 09.00-20.00 WIB.

4. All Rich

Resto strategis mie ramen yang boleh kamu cobain, yaitu All Rich. Lokasinya berada di samping alun-alun Purwokerto, dan mereka spesial menyediakan ramen dan hidangan menu Jepang premium.

Salah satu menu favorit di sini, seperti Shoyu Ramen dengan harga Rp42 ribuan, Beef Yakiniku Bento seharga Rp52 ribuan, lengkap dengan toping berlimpah meliputi beef, tamago, gyoza, dan nugget.

Baca Juga: Yuk Cobain! 4 Kuliner Bakso Beranak Viral Purwokerto, Porsi Super Jumbo Bikin Kenyang Seharian

Ada banyak pilihan menu sushi juga, yang paling direkomendasikan adalah Mozamilla Roll seharga Rp50 ribu. Kamu bisa memilih sesuai selera dan harga yang bervariatif. Langsung saja kunjungi All Rich alamat di bawah ini.

Lokasi: Jl. Jend. Soedirman No.280, Pereng, Sokanegara, Ke. Purwokerto Tim., Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Jam Buka: 10.30-21.30 WIB.

5. Bar Bar Dimsum

Terakhir satu rekomendasi kuliner ramen yang paling hits dan murah meriah, ada resto Bar Bar Dimsum. Lokasinya sangat estetik, mereka mendesain layout resto sekaan seperti berada di Jepang.

Menunya pun banyak, dan yang terpenting harganya sangat ramah di kantong. Contohnya paket ramen + es the Cuma Rp15 ribu, harga dimsum satuannya mulai dari Rp1.000 sampai Rp2.000.

Baca Juga: 4 Kuliner Unik Khas Banjarnegara Ada Bakso Ketupat, Sudah Coba Belum?

Kalau kamu ingin coba menu rame lain, tersedia seperti Tamago Ramen, Ebifurai Ramen, Chicken Katsu Ramen, dan Chashu Ramen. Semuanya seharga Rp15 ribu saja, dan opsi kuah sangat lengkap, kamu bisa pilih sesuai seleramu.

Lokasi: Jl. H. Madrani No.1b, Brubahan, Grendeng, Kec. Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas.***

 

Editor: Eviyanti

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x