Kolam Renang di Purwokerto yang Buka Senin sampai Minggu, Buka Jam 6 Pagi, Cocok Bakar Kalori Sebelum Kerja

- 30 Januari 2023, 12:42 WIB
Kolam Renang di Purwokerto yang Buka Senin sampai Minggu, Buka Jam 6 Pagi, Cocok Bakar Kalori Sebelum Kerja
Kolam Renang di Purwokerto yang Buka Senin sampai Minggu, Buka Jam 6 Pagi, Cocok Bakar Kalori Sebelum Kerja /Unsplash. Aquavera

PORTAL PURWOKERTO - Mencari kolam renang yang buka sejak pagi mulai hari Senin sampai Minggu? Berikut daftar lengkap alamat kolam renang di Purwokerto.

Berolahraga di pagi hari tentu baik bagi tubuh. Beberapa kolam renang di Purwokerto buka sejak pukul 06.00 WIB pagi hingga sore. Jadi kamu bisa membakar kalori sebelum atau sesudah berkegiatan.

Kolam renang menjadi salah satu pilihan berolahraga bagi masyarakat. Meski tidak bisa berenang, sensasi berendam di kolam bisa membuat tubuh menjadi lebih rileks.

Alasan inilah yang membuat kolam renang menjadi destinasi wisata populer selain wisata alam dan kuliner di Purwokerto. Kamu bisa mengajak rekan, keluarga atau datang sendiri.

Baca Juga: Airnya Bersih Lokasi Adem! 5 Wisata Kolam Renang Ramah Anak di Purbalingga, Lengkap Harga Tiket dan Alamat

Beberapa rekomendasi kolam renang ini terletak di daerah dataran tinggi sehingga airnya dingin dan bebas kaporit. Setelah berenang jangan lupa habiskan waktu dengan menikmati mendoan yang baru digoreng dan minuman hangat.

Purwokerto yang berlokasi di dekat pegunungan membuat ada kolam renang yang menggunakan sumber air alami. Nah, berikut ini beberapa rekomendasi kolam renang di Purwokerto yang bisa didatangi mulai pagi hari hingga sore selama Senin sampai Minggu.

1. The Forest

The Forest merupakan kawasan waterpark yang lengkap dengan sarana rekreasi kolam renang, playground taman bunga, danau, pepohonan rindang, dan tentunya kantin.

Baca Juga: Tarif Hotel di Baturraden Purwokerto, Dekat Lokawisata Curug Cukup Berjalan Kaki, Ada Kolam Renang!

Harga tiketnya terjangkau, mulai dari 10 ribu dan berlokasi di Jalan Raya Baturraden sebelum The Village. Kolam renang tersedia kolam dewasa, kolam muslimah yang tertutup, kolam busa dan seluncuran anak.

2. Tirta Kencana

Kolam Renang Tirta Kencana merupakan kolam yang biasanya jadi tujuan siswa sekolah saat pelajaran olahraga. HTM Rp7 ribu, letaknya di Jalan Gerilya Timur, Berkoh, Purwokerto Selatan.

Kolam renang ini buka dari Senin sampai Minggu dari jam 7 pagi sampai jam 5 sore. Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum ke lokasi ini.

Baca Juga: 6 Wisata Air di Purwokerto, Ramah Anak Bisa Kasih Makan Kambing hingga Dikejar T-Rex, Murah Meriah

3. Tirta Kembar

Kolam Renang Tirta Kembar berada di Jalan Dr. Angka, Bancarkembar, Purwokerto Utara. Kolam ini buka dari jam 6 pagi sampai jam 5 sore.

Masyarakat yang berkunjung kesini cenderung menggunakan kolam renang untuk berolahraga karena kolamnya standar untuk atlet.

4. Bina Taruna

Baca Juga: Wisata Baturaden Purwokerto Terbaru, 3 Tempat Favorit Liburan! Ramah Anak dan Harga Tiket Masuk Terjangkau

Bina Taruna Swim Club merupakan tempat khusus untuk kursus berenang. Lokasinya berada di JL. Perintis Kemerdekaan No. 187, Karang Bawang, Purwokerto. Ancer-ancernya depan bioskop Rajawali.

Untuk bisa berenang disini kamu harus terdaftar kursus berenang karena di dalamnya ada instruktur yang melatih pengunjung yang datang berenang.

Demikian kolam renang yang buka sejak pagi mulai hari Senin sampai Minggu di Purwokerto. Cocok untuk bakar kalori sebelum dan sesudah aktivitas.***

Editor: Galih Prabashinta P.P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x