5 Taman Gratis Purwokerto, Cocok Buat Momong Bocil Bisa Lihat Kereta Api Lewat, Tempat Nyaman Adem

- 2 Juli 2023, 11:48 WIB
5 Taman Gratis Purwokerto, Cocok Buat Momong Bocil Bisa Lihat Kereta Api Lewat, Tempat Nyaman Adem
5 Taman Gratis Purwokerto, Cocok Buat Momong Bocil Bisa Lihat Kereta Api Lewat, Tempat Nyaman Adem /Maps/Erri Dwi Herdianto/

PORTALPURWOKERTO - Liburan paling enak mampir ke taman gratis di Purwokerto, tanpa tiket masuk pemandangan yang didapat menyenangkan dan adem cocok untuk menyenangkan hati anak-anak.

Kota Purwokerto memiliki sejumlah taman yang gratis dan mudah diakses. Lokasinya juga masih di daerah perkotaan.

Untuk bisa menikmati suasana di beberapa taman gratis Purwokerto ini cukup siapkan bekal dan sedikit uang untuk parkir saja karena tidak dikenakan tiket masuk.

Baca Juga: Deretan Wisata Purwokerto Ramah Anak dan Terbaru Habiskan Liburan Sekolah 2023

Jika tak membawa bekal, jangan khawatir sebab di sekitar taman juga banyak penjual makanan keliling yang hadir.

Nah, berikut ini beberapa taman gratis di Purwokerto yang menawarkan pengalaman menarik dan seru:

1. Taman Kereta Api

Taman Rasam. 5 Taman Gratis Purwokerto, Cocok Buat Momong Bocil Bisa Lihat Kereta Api Lewat, Tempat Nyaman Adem
Taman Rasam. 5 Taman Gratis Purwokerto, Cocok Buat Momong Bocil Bisa Lihat Kereta Api Lewat, Tempat Nyaman Adem

Taman Kereta Api atau yang dikenal dengan Taman Rasam ini berada di Kober, tepatnya Gang Rasam. Belakangan Taman Rasam menjadi tempat hits untuk mengasuh anak-anak karena menawarkan pengalaman yang menarik.

Anak-anak bisa melihat kereta yang lewat dari stasiun Purwokerto karena lokasi taman Rasam ini sangat dekat dengan stasiun Purwokerto.

Tak hanya itu, di dalam taman juga ada beberapa hewan peliharaan seperti burung dan monyet. Suara kincir angin yang berputar pun membuat nuansa taman kian syahdu.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata Purwokerto Lagi Hits, Tempat Wisata Alam Malam yang Bisa Dikunjungi untuk Libur Sekolah

Pinggiran taman ini terdapat aliran sungai irigasi sawah yang terdengar gemericik dan juga ada kincir air di sungai kecil ini.

Tidak ada biaya masuk ke Taman Rasam, namun Anda akan dikenai biaya parkir saja.

2. Taman Pangripta Kranji

Taman Pangripta Kranji
Taman Pangripta Kranji

Taman Pangripta Kranji ini berada tepat di belakang gedung RRI Purwokerto. Anda bisa masuk ke taman dari arah Jalan Jenderal Soedirman, masuk ke gang sebelah RRI.

Ada beberapa peralatan olahraga di Taman Pangripta Kranji, ada juga beberapa permainan anak seperti jungkat jungkit dan perosotan.

Di tengah taman ada lapangan yang sangat besar dan biasanya digunakan untuk pertandingan sepak bola daerah maupun latihan bela diri. Di samping lapangan ada jogging track.

Baca Juga: Wisata Alam dan Pusat Kuliner dengan Fasilitas Ramah Anak di Purwokerto, Liburan Sekolah di Banyumas Saja Yuk!

Bagi yang ingin ngadem, tersedia juga pendopo kecil untuk duduk lesehan.

3. Taman Tesda

5 Taman Gratis Purwokerto, Cocok Buat Momong Bocil Bisa Lihat Kereta Api Lewat, Tempat Nyaman Adem
5 Taman Gratis Purwokerto, Cocok Buat Momong Bocil Bisa Lihat Kereta Api Lewat, Tempat Nyaman Adem

Taman Tesda ini terletak persis sebelum jalan Soekarno. Letaknya yang agak masuk ke bawah jembatan membuat taman Tesda tidak setenar taman-taman lainnya.

Dulu taman ini terkenal jadi salah satu lokasi kencan karena penerangan lampu yang agak kurang di malam hari. Tapi sekarang taman Tesda sudah terang benderang saat malam hari lho.

Baca Juga: Rekomendasi Sarapan di Purwokerto, Sahoun Ayam Pak Kartim dan 3 Kuliner Enak Ala Banyumasan, Bikin Hangat!

Suara gemericik air pun kian membuat taman ini jadi syahdu untuk tempat melepas penat bersama keluarga.

4. Taman A Yani

Taman A Yani Purwokerto
Taman A Yani Purwokerto

Taman A Yani ini terletak di dekat RS Geriatri. Lokasinya tidak besar dan cukup kecil, tapi bisa menjadi tempat adem untuk mengasuh anak-anak.

Salah satu pohon beringin besar membuat suasana taman ini jadi lebih sejuk jika siang hari.

Baca Juga: Kafe di Purwokerto yang Cocok Buat Nugas, Ada yang Dekat Alun-alun dan Stasiun Purwokerto

Malam hari ada lampu-lampu hias di dalam taman yang membuat suasana ceria. Anda juga bisa mencicip kuliner enak yang ada di dalam taman A Yani ini.

5. Taman Lalulintas Bulupitu

Taman Lalulintas Bulupitu. Taman Gratis di Purwokerto
Taman Lalulintas Bulupitu. Taman Gratis di Purwokerto

Taman Lalulintas ini terkenal menjadi salah satu taman yang sering didatangi rombongan sekolah PAUD atau TK. Pasalnya taman ini sangat edukatif dengan memberikan miniatur lalu lintas.

Lokasi taman Lalulintas berada tepat di Terminal Bulupitu. Setelah singgah ke taman lalulintas, Anda juga bisa mampir ke beberapa spot foto selfie di terminal Bulupitu.

Di luar terminal terdapat permainan untuk anak-anak seperti ayunan dan perosotan dan bisa dinikmati secara gratis. 

Anda hanya perlu menyiapkan uang parkir untuk masuk ke taman Bulupitu ini.

Baca Juga: Lokasi Rumah Kasus Inses Bapak Anak di Purwokerto, Terpencil di Pinggir Kali Buat Pelaku Sembunyikan 7 Jasad

Nah, itu dia berbagai taman gratis di Purwokerto. Jika tak sempat mampir ke taman-taman gratis ini, bisa juga mampir ke alun-alun kota Purwokerto, di sana juga gratis tak ada tiket masuknya.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah