4 Tempat Makan di Jogja dengan Pemandangan Alam yang Instagramable Makan Sambil Lihat View Laut

- 25 Juli 2023, 07:29 WIB
4 Tempat Makan di Jogja dengan Pemandangan Alam yang Instagramable, Makan Sambil Lihat View Laut
4 Tempat Makan di Jogja dengan Pemandangan Alam yang Instagramable, Makan Sambil Lihat View Laut /SS GMaps/Wardah Syauqah

PORTAL PURWOKERTO - Menikmati kota Jogja? Jangan lupa mampir ke tempat makan di Jogja dengan pemandangan alam yang instagramable, makan sambil melihat view laut.

Kota Jogja tidak hanya terkenal dengan tempat wisatanya yang banyak, namun juga menyajikan pilihan kuliner yang lezat.

Namun mungkin hanya sedikit, tempat makan di Jogja dengan pemandangan alam yang instagramable dan bisa menjadi pilihan sambil liburan di kota ini.

Can you imagine? Menikmati kuliner lezat sambil melihat view laut dan cukup mampir ke beberapa tempat makan di Jogja yang menyuguhkan pemandangan alam hits dan instagramble ini.

Baca Juga: Tempat Makan View Bagus di Baturraden, Purwokerto Cafe Hits Massapi Cafe and Resto

4 Tempat Makan di Jogja dengan Pemandangan Alam yang Instagramable


1. South Shore

South Shore adalah tempat makan di Jogja yang ada di Gunungkidul dan mengusung konsep tempat beach club mirip seperti di Bali.

Beberapa menu makanan yang ditawarkan antara lain ada fish and chips, French fries, spaghetti, hingga camilan platter beserta dengan pilihan menu minuman yang menggoda.

Untuk harga menu makanan dan minuman mulai dari Rp 35.000 dengan biaya tiket masuk ada dua pilihan yakni Rp 100 ribu - Rp 200 ribu karena kalian juga bisa berenang sekaligus menikmati view alam yang memukau.

Untuk alamat lokasinya ada di Jalan
Pantai Selatan Jawa,  Pule Gundes II, Sidoharjo, Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta.

2. Cafe De Slili

Cafe ini menyuguhkan suasana laut dan pantai sesuai dengan konsepnya dan berada di kawasan wisata pantai Gunungkidul.

Baca Juga: 4 Cafe di Banjarnegara, Restoran Terbaik Suasana Nyaman Nikmati Kuliner di Waktu Weekend

Pengunjung bisa melihat langsung pemandangan alam Pantai Slili yang eksotis yakni pasir putih, deburan ombak, laut biru dengan batu karang dan tebing tinggi yang memukau.

Harga menu mulai dari Rp40.000 dengan alamat di Jalan Pantai Krakal, Pulegundes II, Sidoharjo, Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta.

3. Heha Ocean View

Tempat makan paling populer di Jogja adalah
HeHa Ocean View, di sini kalian akan disuguhi pemandangan view laut biru yang menawan.

Kalian bisa menikmati makanan dan minuman lezat sembari menatap laut lepas 360 derajat dan ada banyak spot foto yang instagramable.

Untuk harga menu mulai dari Rp30.000 dengan lokasi tempatnya ada di Bolang, Girikarto, Panggang, Gunungkidul, Yogyakarta.

Baca Juga: Cafe di Purwokerto yang Hits Instagramable, Ada yang Dekat Alun-Alun, Buka 24 Jam Cocok Buat Nongkrong

Demikianlah ulasan tempat makan di Jogja dengan pemandangan alam yang instagramable, makan sambil melihat view laut.***

Editor: Mericy Setianingrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x