Jalan Ditutup dan Rekayasa Lalu Lintas di Sokaraja Banyumas, Korem Bersholawat Hari Ini 4 September 2023

- 4 September 2023, 16:00 WIB
Cek Jalan Ditutup dan Rekayasa Lalu Lintas di Sokaraja Banyumas, Ada Korem 071 Wijayakusuma Bersholawat Hari Ini 4 September 2023 jam 19.00 WIB.*
Cek Jalan Ditutup dan Rekayasa Lalu Lintas di Sokaraja Banyumas, Ada Korem 071 Wijayakusuma Bersholawat Hari Ini 4 September 2023 jam 19.00 WIB.* /PORTAL PURWOKERTO /IG satlantas Polresta Banyumas

PORTAL PURWOKERTO- Ini jalan ditutup dan rekayasa lalu lintas di Sokaraja Banyumas sekitarnya pada hari ini, 4 September 2023, ada apa?

Jalan ditutup dan rekayasa lalin di wilayah Sokaraja dan sekitarnya pada hari ini digelar dalam rangka kegiatan Korem 071 Wijayakusuma Bersholawat yang dipusatkan di markas Korem tersebut. 

Jam berapa rekayasa lalu lintas dan jalan ditutup tersebut? Dikutip dari akun Instagram Satlantas Polresta Banyumas, kegiatan di Korem 071 Wijayakusuma Bersholawat ini digelar malam nanti pukul 19.00 WIB.

Beberapa ruas jalan akan dialihkan ke jalan lain yang melewati lokasi kegiatan tersebut diantaranya di wilayah Sokaraja, Kalibagor dan Kaliori Banyumas. 

Baca Juga: Operasi Zebra Kabupaten Banyumas Termasuk Purwokerto Mulai 4 September 2023, Polisi Tilang Kendaraan Ini

Rekayasa Lalu Lintas dan Jalan Ditutup Hari Ini 

Berdasarkan akun IG tersebut, ada 7 ruas jalan yang akan dijaga pihak kepolisian guna mengamankan kegiatan sholawat di markas Korem 071 Wijayakusuma Banyumas. 

Diantara jalan yang dijaga adalah Simpang 5 Sangkal Putung, Simpang 3 Pos Lantas Sokaraja, Simpang 3 Jalan Linggamas, Pintu Masuk Korem Utara, Simpang 3 Polsek Kalibagor dan Simpang 3 Kaliori.

"Rekayasa dimulai pukul 19.00 WIB sampai selesai," tulis akun tersebut pada Senin, 4 September 2023.

Jalan ditutup berdasarkan keterangan dalam akun IG tersebut yakni Simpang 3 Kalibagor lajur Kemranjen ke Purwokerto. Kendaraan kecil yang menuju Purwokerto akan dialihkan ke jalan Pekaja.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x