Sempat Vakum Karena Pandemi, PMI Cilacap Kembali Menggelar Jumbara PMR 2023 Kabupaten Cilacap

- 7 Oktober 2023, 17:19 WIB
5 Tahun Vakum, PMI Cilacap Kembali Menggelar Jumbara PMR Cilacap 2023.*
5 Tahun Vakum, PMI Cilacap Kembali Menggelar Jumbara PMR Cilacap 2023.* /PORTAL PURWOKERTO /Hening Prihatini/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO- Kegiatan Jumbara (Jumba Bakti Gembira) PMR Cilacap 2023 kembali diadakan PMI Cilacap selama 4 hari.

Setelah vakum beberapa tahun akibat pandemi covid-19, Jumbara PMR Cilacap 2023 digelar di Jambusari Jeruklegi yang diikuti setidaknya 700 peserta dari seluruh kecamatan di Kabupaten ini.

Ketua PMI Cilacap Ma'ruf menyampaikan, kegiatan Jumbara PMR Cilacap 2023 merupakan yang pertama setelah tahun 2018 silam.

"Terakhir tahun 2018, karena pandemi, jadi tidak diadakan," katanya kepada wartawan pada Kamis lalu.

Baca Juga: Curug Mandala Jeruklegi Cilacap, Bekas Bom Belanda Jadi Wisata Alam, INI Lokasi dan Tiketnya

Lebih lanjut, Farid menyampaikan, kegiatan dua tahunan ini fokus pada proses membantu sesama. Ia menjelaskan, yang ditekankan PMI adalah tidak membeda-bedakan siapapun.

"PMR dilatih untuk membantu sesama yang bener-bener membutuhkan tanpa membeda-bedakan," lanjutnya. 

Dimulai Kamis, 5 Oktober 2023, kegiatan Jumbara PMR Cilacap 2023 ini dibuka Pj Bupati Cilacap, Yunita Dyah Suminar dengan upacara defile kontingen yang turut serta.

Beragam kegiatan disiapkan pihak panitia dan relawan PMI Cilacap sebagai bekal pengembangan keahlian bagi para peserta Jumbara PMR Cilacap 2023.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah