Ini Rekaman Korban Jatuh dari Jembatan Kaca Limpakuwus, Satu Tewas, Medan Curam Sulitkan Evakuasi

- 25 Oktober 2023, 16:01 WIB
Ini Rekaman Korban Jatuh dari Jembatan Kaca Limpakuwus, Satu Tewas, Medan Curam Sulitkan Evakuasi
Ini Rekaman Korban Jatuh dari Jembatan Kaca Limpakuwus, Satu Tewas, Medan Curam Sulitkan Evakuasi /

PORTAL PURWOKERTO - Ini rekaman korban jatuh dari jembatan kaca Limpakuwus, satu tewas jatuh dari ketinggian 15 meter. Evakuasi berjalan cukup lama karena medan yang berat.

Police line telah dipasang Polresta Banyumas setelah kecelakaan jembatan kaca pecah di hutan pinus Limpakuwus pada Kamis, 25 Oktober 2023 yang mengakibatkan wisatawan tewas.

Beredar rekaman dengan durasi 24 detik yang menunjukkan saat kejadian yang cukup mengerikan, bahkan terdengar teriakan pengunjung lain yang khawatir.

Dalam rekaman korban jatuh dari jembatan kaca tersebut memperlihatkan dua orang sudah terjatuh dan tergeletak di bawah. Sementara beberapa orang lainnya berusaha menyelamatkan diri.

Baca Juga: Identitas dan Kronologi Wisatawan Tewas dalam Kecelakaan Jembatan Kaca Hutan Pinus Limpakuwus Hari Ini

Pengunjung selamat tampak berpengangan pinggir jembatan dengan berjalan pelan, terdengar juga teriakan pengunjung yang ikut panik pada kejadian tragis tersebut.

Wisatawan tersebut jatuh dari jembatan kaca yang bernama The Geong, korban jatuh setelah melakukan selfi di ujung dekat area yang bertuliskan LOVE.

Jembatan kaca ini merupakan wahana di area wisata hutan pinus dekat Baturraden dan menjadi salah satu tujuan wisata populer di Kabupaten Banyumas.

Korban yang jatuh dari jembatan sepanjang 25 meter dan memiliki lebar 2 meter itu segera dilarikan ke RSUD Margono Soekarjo namun satu tewas atas nama FA (41) sementara AI (49) dalam kondisi kritis.

Halaman:

Editor: Galih Prabashinta P.P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah