15 Rekomendasi Tempat Buka Puasa di Cilacap, Banyak Menu, Lokasi Luas, Harga Pas, Cocok Buat Bukber Keluarga

- 9 Maret 2024, 09:47 WIB
Aroma Foodcourt Cilacap. 15 Rekomendasi Tempat Buka Puasa di Cilacap, Banyak Pilihan Makanan, Lokasi Luas, Cocok Buat Bukber Keluarga.*
Aroma Foodcourt Cilacap. 15 Rekomendasi Tempat Buka Puasa di Cilacap, Banyak Pilihan Makanan, Lokasi Luas, Cocok Buat Bukber Keluarga.* /Renny T Hamzah/Portal Purwokerto

  PORTAL PURWOKERTO - Ramadhan tiba, Ramadhan tiba. Saatnya menjalankan ibadah puasa bagi umat muslim.

Waktu berbuka puasa, menjadi momen yang ditunggu-tunggu setelah selama satu hari menjalankan puasa.

Bagi yang ingin berbhka puasa di luar rumah, tidak perlu bingung untuk mencari tempat buka puasa di Cilacap selama Ramadan inu.

Ada beberapa rekomendasi tempat bukber di Cilacap dengan berbagai menu pilihan, bahkan bisa All You Can Eat.

Baca Juga: Ini 30 Ucapan Selamat Ramadan 1445 H, Kata-kata Menyambut Bulan Suci Ramadhan yang Formal dan Syahdu

Apalagi didukung dengan lokasi luas, sehingga  mengajak teman-teman atau keluarga berbuka bersama.

Berikut daftar rekomendasi tempat buka puasa di Cilacap yang bisa jadi pilihan bukber dengan teman atau keluarga.

 1. Aroma Foodcourt

Banyak pilihan menu yang dijhal oleh tenan-tenan yang ada di sini. Mulai dari ayam goreng, seblak, katsu, sate Padang, makanan khas Malaysia, hingga makanan Jepang dan Korea.

Tempatnya luas dan bersih, dengan fasilitas kamar mandi, dan parkir. Bahkan ada pertunjukan live music

Lokasinya berada di jalan Kauman, Kelurahan Sidanegara, Cilacap Tengah. Buka mulai pukul 08.00 - 21.00 WIB.

Baca Juga: Big Ramadan Sale 2024, Shopee Bagi-Bagi THR hingga Rp10 Miliar

2. Aroma Restoran

Menjadi satu rumah makan di Cilacap dengan berbagai menu andalan. Tempat luas dan ada live musik, cocok bagi yang ingin bukber.

Lokasinya berada di Jalan Suprapto, atau perempatan Damalang Cilacap.

3. ASTON Inn Cilacap

Ada menu istimewa Iftar bertajuk "Selera Pawon
Ramadan. Dengan harga spesial Rp120.000 per orang, bisa menikmati dari 50 pilihan menu istimewa All You Can Eat yang berbeda setiap harinya.

Menu spesial setiap hari ada Kambing Guling dan Parmesan Cheese Pasta.

4. Bangi Cafe

Ini juga bisa menjadi lokasi buka puasa dengan menu pilihan sesuai selera. Lokasinya ada si Jalan Suprapto Cilacap.

5. Fourtrees Coffee

Tempatnya yang asik coco untuk buka bersama reuni sekolah. Banyak menu spesial, terutama kopi. Lokasinya ada di Jalan Jawa Cilacap.

Baca Juga: Resep Minuman Buka Puasa: Manis, Segar, Gampang Bikinnya dan Bisa jadi Ide Jualan juga loh...

6. Pawon Iwan Kali

Mengajikan makanana dengan menu iwak kali, serta makanan tradisional lain. Lokasi luas dan rasanya cocok di liadah. Tempatnya berada di jalan Jhanda, depan Pintu masuk PT SBI.

7. Mie Gacoan

Menu favorit anak-anak muda, Mie dengan harga terhangkau. Lokasinya ada di Jalan S Parman Cilacap.

8. Warung Ora Umum

Berbagai menu dengan harga terjangkau juga disajukan disini. Reservasi terlebih dahulu agar mendapatkan tempat. Lokasinya ada di Jalan Suprapto.

9. Ayam Penyet Suroboyo

Menyajikan menu ayam goreng maupun ayam bakar. Bisa jadi pilihan buka puasa bersama teman. Lokasinya di Jalan MT Haryono.

10. Babeh 

Dikenal memiliki menu ayam goreng tepung yang krispi. Cocok untuk buka puasa. Lokasinya ada di Jalan Sutomo.

Baca Juga: Ide Jualan Buka Puasa, Ada RESEP Aneka Rice Bowl Bukan Dari Daging Sapi, Ekonomis!

11. Warung Up Normal

Rekomendasi lokasi bukber dengan menu ricebowl dan miebowl. Punya menu kopi spesial. Lokasinya ada di Jalan S Parman Cilacap.

12. Seafood Cilacap

Berbagai menu seafood tersedia di sini, udang, cumi, kerang, ikan bakar. Lokasinya ada di Jalan Rinjani, depan lapangan Gor Wijayakusuma.

13. Warung Makan Bu Nur Limbangan

Warung ramesan dengan berbagai menu dengan rasa yang menggoyang lidah. Tempatnya di Jalan Urip Sumoharjo, Limbangan.

14. Kopi Gunung

Tempat ini juga menjadi satu lokasi yang cocok untuk buka puasa. 

Baca Juga: Ide Usaha Hampers, Ramadan 2024 Menjelang Lebaran 2024 Peluang Terbuka Dijamin Permintaan Melonjak

15. Pujasera Jalan Damar

Hampir sama dengan foodcourt, di pujasera jalan Damar banyak pedagang yang menjajakan berbagai makanan. Mulai steak ayam, ayam bakar, siomay, sate dan lainnya.***

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x