Bocah yang Tenggelam di Sungai Serayu Purbalingga Ditemukan Tim SAR, Ini Keadaannya!

- 30 Mei 2024, 17:31 WIB
Tim SAR gabungan mengevakuasi jasad anak 7 tahun yang tenggelam di Sungai Serayu, Purbalingga, Kamis 30 Mei 2024.*
Tim SAR gabungan mengevakuasi jasad anak 7 tahun yang tenggelam di Sungai Serayu, Purbalingga, Kamis 30 Mei 2024.* /dok basarnas Cilacap

PORTAL PURWOKERTO - Galih Tri Saputra (7) yang dilaporkan tenggelam di Sungai Serayu, Kecamatan Kemangkon, Kabupaten Purbalingga, akhirnya ditemukan pada Kamis, 30 Mei 20234. 

Warga Desa Pelumutan, Kecamatan Kemangkon ini ditemukan oleh Tim SAR gabungan pada hari kedua pencarian, sekitar pukul 12.40 WIB. 

Dimana dalam pencariannya, tim SAR gabungan yang melakukan pencarian terbagi dalam tiga SRU.  

Koordinator Tim SAR Gabungan, Suyanto mengatakan jika SRU 1 melakukan penyisiran di permukaan air menggunakan perahu LCR. Pencarian dilakukan sejauh 5 km dari jembatan gantung hingga ke muara pertemuan sungai.

Baca Juga: Main di Sungai, Anak 7 Tahun Tenggelam di Sungai Serayu Purbalingga

"Untuk SRU 2 melakukan penyisiran di permukaan air dengan bodyrafting sejauh 2 kmdari lokasi kejadian hingga ke jembatan gantung," katanya.

Sedangkan SRU 3 melakukan penyisiran di darat, yakni menyisir pinggir sungai, serta melakukan penyisiran menggunakan drone thermal. 

"Jasad korban ditemukan Tim SAR dalam keadaaan meninggal dunia, di sekitar 4,4 km ke arah hilir dari lokasi kejadian," ujarnya. 

Tim SAR gabungan yang menemukan jasad korban langsung melakukan evakuasi, dan membawanya ke rumah duka dan disrahkan ke pihak keluarga.

Sebelumnya, Galih Tri Saputra (7) dilaporkan hilang tenggelam di Sungai Serayu, Kecamatan Kemangkon, setelah bermain di sungai tersebut.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah