Analisa Prediksi Harga DOGE (Dogecoin) dan BNB (Binance Coin) Hari Ini, 5 Juni 2021: Doge Naik Efek Coinbase?

- 4 Juni 2021, 09:43 WIB
Ilustrasi aset crypto, Dogecoin
Ilustrasi aset crypto, Dogecoin /Facebook: @OfficialDogecoin

PORTAL PURWOKERTO - BNB (Binance Coin) telah merosot menjadi 388 dolar dari puncak 704 dolar yang dilaporkan sebelumnya pada bulan Mei.

Penurunan harga besar-besaran ini disebabkan oleh pergeseran volatilitas di pasar Bitcoin. Meskipun harga mengalami goncangan yang kuat, namun pemulihan BNB tetap kuat.

Di antara altcoin lainnya, Dogecoin sempat terlihat bergerak ke arahnya sendiri setelah beberapa kali terlibat dengan cuitan Elon Musk.

Baca Juga: Analisa Prediksi Harga BTC (Bitcoin) Hari Ini, 4 Juni 2021: Akankah Sinyal Bullish Bikin Pasar Kembali Gairah?

Tangkapan layar grafik analisa BNB (Binance Coin) dari TradingView untuk 5 Juni 2021
Tangkapan layar grafik analisa BNB (Binance Coin) dari TradingView untuk 5 Juni 2021 TradingView

Setelah mencapai titik terendah di 291 dolar, BNB bangkit kembali lebih tinggi dan diperdagangkan pada 388 dolar saat ini. Upaya pemulihan ini menempatkan BNB pada jalur bullish.

Saat BNB menembus resistance di 376 dolar, harga meroket ke 388 dolar. BNB mencoba menembus resistance di 388 dolar dalam beberapa jam terakhir tetapi gagal.

Namun, nilai ADX di 37 mencatat bahwa bullish didukung oleh pasar. Hal ini bisa membantu mengatasi resistensi dan diperdagangkan lebih tinggi.

Baca Juga: Tingkatkan Ekosistem Blockchain Solana, The Solana Foundation dan ROK Capital Gelontorkan 20 Juta Dolar AS

Halaman:

Editor: Dedi Risky Rachma Wanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x