Siap-siap PKH Tahap 2 Segera Dibagikan, Cek PKH Online

- 27 Maret 2022, 22:10 WIB
Siap-siap PKH Tahap 2 Segera Dibagikan, Cek PKH Online
Siap-siap PKH Tahap 2 Segera Dibagikan, Cek PKH Online /Unsplash/Pradamas Giffary/

PORTAL PURWOKERTO - Bantuan dana PKH tahap 2 tahun 2022 akan segera cair. Cek PKH online melalui web atau aplikasi cek bansos.

Bantuan Program Keluarga Harapan atau disingkat PKH tahap 2 tahun 2022 akan dibagikan dalam waktu dekat.

Apabila merujuk pada jadwal, PKH tahap 2 akan dibagikan mulai bulan April. Untuk memastikan, tidak ada salahnya cek PKH online di web atau aplikasi.

Baca Juga: Info PKH Hari Ini 2022: Bansos PKH Tahap 2 2022 Kapan Cair Tanggal Berapa?

Seperti diketahui jika pencairan dana PKH 2022 dibagi menjadi 4 tahap. Tahap pertama mulai Januari sampai Maret. Tahap kedua mulai April sampai Juni, tahap ketiga mulai Juli sampai September, dan tahap keempat mulai Oktober sampai Desember.

Cek PKH online dapat dilakukan menggunakan HP. Cara mengeceknya daftar penerima PKH pun mudah dan praktis.

Cara cek PKH 2022 online bisa dilakukan dengan dua cara yaitu melalui website resmi atau aplikasi cek bansos dari Kemensos.

Untuk cara pertama yaitu dengan memanfaatkan link atau website resmi kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: 5 Pinjaman Online Bunga Rendah di Bawah 1 Persen, Cicilan Aman dan Syarat Mudah

Jika sudah masuk website, silahkan isi data wilayah PM (Penerima Manfaat) seperti, provinsi, kabupaten/kota, kecamatan dan desa.

Lalu isi data nama PM atau nama Anda sesuai yang tertera pada KTP. Ketikkan 8 huruf kode (dipisahkan spasi) yang tertera dalam kotak kode.

Jika huruf kode kurang jelas, klik icon reload untuk mendapatkan huruf kode baru. Lalu Klik tombol CARI DATA.

Kemudian cara kedua adalah dengan menggunakan aplikasi 'Cek Bansos DTKS PKH KEMENSOS'.

Baca Juga: Pinjaman Online Bunga Rendah Sangat Cocok Untuk Yang Terdesak Kebutuhan

Caranya, download atau unduh aplikasi di play store kemudian log in.

Lalu masukkan data sesuai dengan identitas saat pendaftaran PKH. Kemudian klik cari dan tunggu hingga hasil keluar.

Demikian informasi pencairan dana PKH tahap 2 tahun 2022 beserta cara menngeceknya.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x