Intip Simulasi Kredit Yamaha NMAX 2023, Cicilan Rendah dan Tenor 3 Tahun, Cek Tabel Angsuran di Purwokerto

- 16 Januari 2023, 14:31 WIB
 Intip Simulasi Kredit Yamaha NMAX 2023, Cicilan Rendah dan Tenor 3 Tahun
Intip Simulasi Kredit Yamaha NMAX 2023, Cicilan Rendah dan Tenor 3 Tahun /Pixabay/rafablues81/

 

PORTAL PURWOKERTO – Simulasi kredit untuk motor Yamaha NMAX 2023, sudah dirangkum dibawah ini. Khusus bagi yang berniat ambil unit NMAX baru secara kredit, tersedia 3 pilihan tenor dengan berbagai persentase DP.

Disediakan tenor 12 bulan, tenor 25 bulan, dan yang paling panjang 36 bulan alias 3 tahun. Cicilan harga menentukan seberapa besar DP yang dibayar di awal, dan simulasi ini hanya sebagai gambaran, jadi akan berbeda-beda di setiap dealer Yamaha seluruh Indonesia.

Yamaha NMAX 2023, masih menjadi motor favorit banyak orang. Matic satu ini termasuk kelas maxi pesaing Honda PCX 160 yang sangat kompetitif. Entah itu dari segi fitur, harga, dan juga mesin.

NMAX dibekali dengan teknologi yang sangat lengkap, tipe tertingginya yaitu Connected ABS, tersedia teknologi seperti keyless, ABS, Y-Connect, traction control, hazzard, soket charger, VVA, ACG, start stop engine, speedometer full digital, dan penerangan LED.

Baca Juga: Komparasi Motor Yamaha Fazzio dengan Honda Scoopy, Perbandingan Fitur dan Harga, Pilih Mana?

Mesin yang diusung memakai konfigurasi single silinder, 155,09 cc SOHC 4 klep, berpendingin cairan. Mesin dapat menghasilkan tenaga sebesar 11,3 kW di 8.000 RPM, dan torsi maksimal 13,9 Nm di 6.500 Nm.

Langsung saja simak simulasi kredit Yamaha NMAX 2023 dibawah ini:

Harga Yamaha NMAX Standar OTR Jakarta (Rp31.615.000).

Down Payment (DP) 10%: Rp3.161.500

· Tenor 12 bulan: Rp2.916.000

· Tenor 24 bulan: Rp1.742.000

· Tenor 36 bulan: Rp1.369.000

Down Payment (DP) 15%: Rp4.742.250

· Tenor 12 bulan: Rp2.754.000

· Tenor 24 bulan: Rp1.645.000

· Tenor 36 bulan: Rp1.293.000

Baca Juga: Motor Bebek Honda CT125 Dijual Seharga Ninja 250, Apa yang Membuat Motor ini Istimewa?

Down Payment (DP) 20%: Rp6.323.000

· Tenor 12 bulan: Rp2.592.000

· Tenor 24 bulan: Rp1.548.000

· Tenor 36 bulan: Rp1.217.000

Down Payment (DP) 25%: Rp7.903.750

· Tenor 12 bulan: Rp2.430.000

· Tenor 24 bulan: Rp1.451.000

· Tenor 36 bulan: Rp1.141.000

Down Payment (DP) 30%: Rp9.484.500

· Tenor 12 bulan: Rp2.268.000

· Tenor 24 bulan: Rp1.355.000

· Tenor 36 bulan: Rp1.065.000

Down Payment (DP) 35%: Rp11.065.250

· Tenor 12 bulan: Rp2.106.000

· Tenor 24 bulan: Rp1.258.000

· Tenor 36 bulan: Rp989.000

Baca Juga: Harga Kredit Motor PCX 160 Lengkap Terbaru Januari 2023 di Wilayah Purwokerto dan Sekitarnya

Down Payment (DP) 40%: Rp12.646.000

· Tenor 12 bulan: Rp1.944.000

· Tenor 24 bulan: Rp1.161.000

· Tenor 36 bulan: Rp913.000

Down Payment (DP) 45%: Rp14.226.750

· Tenor 12 bulan: Rp1.782.000

· Tenor 24 bulan: Rp1.064.000

· Tenor 36 bulan: Rp837.000

Tabel angsuran motor-motor Yamaha di wilayah Purwokerto:

· Yamaha Nmax 155 Strandar: Rp31.670.000 OTR Purwokerto – DP terendah Rp4.800.000

· Yamaha Nmax 155 Connected: Rp32.670.000 OTR Purwokerto – DP terendah Rp4.800.000

· Yamaha Nmax 155 Connected ABS: Rp35.860.000 OTR Purwokerto – DP terendah Rp5.400.000

Baca Juga: Modus Penculikan Baru di Purwokerto, Beredar Pesan WA, Anak SD Dipaksa Naik Motor 4 Pria Saat Pulang Sekolah 

Simulasi diatas hanya sebagai gambaran saja, besar DP, cicilan, dan panjang tenor menyesuaikan dealer wilayah masing-masing. Harga juga sewaktu-waktu bisa berubah, menyesuaikan pajak, kebijakan dealer, dan update model terbaru.***

 

Editor: Eviyanti

Sumber: Beberapa Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah