Cara Dapat Rp4,2 Juta Menjelang Ramadhan 2023 Gratis! Cek Kartu Prakerja 2023 Gelombang 49, Ini Cara Daftarnya

- 7 Maret 2023, 09:50 WIB
Kartu Prakerja 2023 gelombang 49 telah dibuka, begini cara daftar Prakerja 2023 dapat Rp4,2 juta sebelum Ramadhan 2023.*
Kartu Prakerja 2023 gelombang 49 telah dibuka, begini cara daftar Prakerja 2023 dapat Rp4,2 juta sebelum Ramadhan 2023.* /Portal Purwokerto/Hening Prihatini/Portal Purwokerto

Sistem normal program Kartu Prakerja tahun ini menekankan pada peningkatan skill untuk memberikan peningkatan ketrampilan, dengan memberikan porsi pelatihan lebih besar.

Bagi para penerima manfaat bansos dari Pemerintah dalam bentuk PKH, BSU, dan BPUM masih bisa mendaftar Prakerja 2023 yang dilakukan secara online melalui laman prakerja.go.id.

Total Insentif dan Biaya Pelatihan Kartu Prakerja

Masing-masing peserta Prakerja 2023 akan mendapatkan nilai Rp4,2 juta jika lolos seleksi dengan rinci Rp3,5 juta digunakan untuk pelatihan, Rp600 ribu untuk pengganti transportasi dan Rp100 ribu sebagai insentif survei. Dana tersebut dikirimkan melalui rekening dompet elektronik seperti Dana maupun LinkAja.

Diprediksi dana tersebut cair pada bulan Ramadhan 2023 yang jatuh pada 23 Maret 2023 berdasarkan keputusan Majlis Tarjih Muhammadiyah.

Baca Juga: Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 49 Kapan Dibuka? Simak Cara Daftar Resminya

Cara Daftar Prakerja 2023

Cara Daftar Prakerja 2023 online.*
Cara Daftar Prakerja 2023 online.* Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

 

Untuk daftar Prakerja 2023 gelombang 49, bisa dilakukan melalui link prakerja go id bagi mereka yang telah memiliki akun namun belum terdaftar pada gelombang sebelumnya. Begitu pula yang baru pertama kali mendaftar Kartu Prakerja.

Langsung klik 'Gabung Gelombang' setelah membuka dashboard Kartu Prakerja, sehingga bisa ikut bergabung pada seleksi gelombang 49 yang telah kembali dibuka bagi mereka yang telah memiliki akun Prakerja.

Buat Akun Prakerja 2023

1. Klik link prakerja.go.id
2. Pada layar, masukkan email yang diminta, maka akan diteruskan ke pendaftaran akun
3. Masukkan setiap data yang diminta
4. Pastikan untuk menyalakan tanda lokasi pada gawai. Lalu, klik Daftar
5. Prakerja akan mengirimkan email untuk verifikasi pada email yang telah didaftarkan

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x