Bansos Petani Gagal Panen 2024, Bansos Rp8 Juta per Hektar, Pencairan Bansos untuk Jawa Tengah Hari Ini?

- 26 Januari 2024, 12:44 WIB
Bansos Petani Gagal Panen 2024, Bansos Rp8 Juta per Hektar, Pencairan Bansos untuk Jawa Tengah Hari Ini?
Bansos Petani Gagal Panen 2024, Bansos Rp8 Juta per Hektar, Pencairan Bansos untuk Jawa Tengah Hari Ini? /BNPB

PORTAL PURWOKERTO - Bantuan sosial bagi petani gagal panen 2024, bansos Rp8 juta per hektar, pencairan wilayah Jawa Tengah hari ini?

Pemerintah membagikan bantuan pada Januari 2024 yang menjadi stimulan bagi petani terdampak El Nino dan banjir pada tahun 2023.

Bantuan Petani Gagal Panen 2024

Akibat bencana alam tersebut, banyak petani gagal panen sehingga bansos ini bertujuan membantu biaya produksi petani pada masa tanam 2024.

Penerima bantuan ini adalah petani yang berada di 136 kabupaten di 20 provinsi di Indonesia dengan jumlah 35.500 petani.

Baca Juga: 4 Bansos Cair Akhir Januari 2024? KPM Tinggal Tunggu Undangan PKH, BPNT, Beras 10 Kg dan BLT El Nino 2024

Berdasarkan data BNPB Tahun 2023, total lahan terdampak yaitu 110.383,80 hektar dan 54.442,42 hektar diantaranya mengalami gagal panen (puso).

Dengan anggaran sebesar Rp216 miliar, setiap petani penerima bantuan ini mendapatkan bantuan sebesar Rp8 juta per hektar.

Penyaluran Bantuan

Bansos bagi petani gagal panen ini diberikan dengan tujuan agar membantu petani segera meningkatkan produktivitas, meningkatkan kesejahteraan dan meningkatkan produksi padi dalam negeri.

Pihak Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah melakukan pendataan lahan tani yang terdampak bencana kemudian mencocokkan data lahan dan petani yang gagal panen 2023.

Halaman:

Editor: Galih Prabashinta P.P.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x