Apa yang Membuat Pintu Rezeki Tertutup? Ini Penjelasan Buya Yahya! Ternyata Pelit Salah Satunya

22 Januari 2023, 08:50 WIB
Buya Yahya.* /Tangkapan layar YouTube Al Bahjah TV

 


PORTAL PURWOKERTO - Apa saja penghalang pintu rezeki? Simak penjelasan Buya Yahya di salah satu ceramahnya.

Penghalang pintu rezeki adalah sesuatu yang bisa menjadi hambatan saat rezeki hendak mendatangi seseorang. 

Rezeki terus saja Allah berikan pada hambaNya, makhluk-makhlukNya baik yang beriman ataupun yang tidak.

Namun, terkadang kesulitan ekonomi, seolah menjadi masalah besar, sehingga merasa rezeki yang diterimanya itu kurang.

Baca Juga: Lebih Baik Mana Anak Main Lato-lato atau Gadget? Ini Kata Buya Yahya

Salah satu jamaah Buya Yahya yang diunggah pada video kanal YouTube Al Bahjah TV yang diunggah pada 25 Januari 2019  bertanya, terkait kesulitan ekonomi serta kekhawatiran akibat resesi yang kemungkinan akan terjadi pada tahun 2023 ini.

Buya Yahya pun menjelaskan perihal rezeki dan juga  apa saja yang membuat rezeki menjadi terhalang.

"Untuk penghalang pintu rezeki, Anda pelit. Bisa jadi Anda memutus tali persaudaraan. Dah dua ini saja, coba jangan dilakukan, InsyaAllah Anda akan banjir rezeki," ujar Buya Yahya.

Dijelaskan lebih lanjut, hal yang menghalangi pintu rezeki, bisa jadi seseorang itu bersifat pelit atau enggan untuk melakukan sedekah. Selain itu, rezeki bisa terhalang karena seseorang yang memutuskan tali persaudaraan atau silaturahim.

Baca Juga: Bila Calon Suami Selingkuh Berzina dengan Ibu Kandung, Buya Yahya: Sudah Ada Kenangan, Sebaiknya Tidak Menikah

"Anda putus tali persaudaraan, ini karena kurang takut kepada Allah. Kalau orang bertakwa dimudahkan oleh Allah dalam rezeki. Rizki itu ada 2, ada rizki salbi dan ijabi," katanya.

"Ijabi itu adalah pemberian Allah. Kalau untuk rizki Salbi ini adalah rezeki yang jarang dirasakan, kadang jarang disyukuri, seperti jantung yang sehat, bayangkan kalau sakit jantung, berapa biaya yang Anda keluarkan untuk berobat?" tambah Buya Yahya.

Sehingga rezeki yang dari Allah sudah sepantasnya untuk selalu disyukuri. Di mana segala sesuatu yang disyukuri pasti akan ditambah nikmatnya. Agar manusia menjadi manusia yang beriman dan bertakwa.

Selanjutnya takwa adalah bentuk rasa takut kepada Allah. Sehingga kalau bertakwa, segalanya akan dipermudah, termasuk urusan rezeki. Di samping untuk selalu melakukan kebaikan dengan cara bersedekah dan menyambung silaturahmi.

Baca Juga: Buya Yahya Sampaikan Hukum Sahur Setelah Adzan Subuh, Bolehkah?

Demikianlah penjelasan Buya Yahya terkait rezeki, semoga bisa menjadi solusi atas apa yang pembaca alami. Sehingga menambah wawasan khasanah pengetahuan kita. Wallahua'lam bishowab.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: YouTube Al Bahjah TV

Tags

Terkini

Terpopuler