Sidang Isbat Lebaran 2022 Kapan? Ini Link Live Streaming Penentuan 1 Syawal 1443 H Menurut Pemerintah

- 30 April 2022, 20:08 WIB
Sidang Isbat Lebaran 2022 Kapan? Ini Link Live Streaming Penentuan 1 Syawal 1443 H Menurut Pemerintah
Sidang Isbat Lebaran 2022 Kapan? Ini Link Live Streaming Penentuan 1 Syawal 1443 H Menurut Pemerintah /Pixabay/

Baca Juga: Jadwal Sidang Isbat 1 Syawal 2022, Ini 99 Lokasi Titik Rukyatul Hilal! Idul Fitri Jatuh Tanggal Berapa?

Mengapa Muhammadiyah sudah lebih dulu menentukan 1 Syawal? Ini karena metode yang digunakan Muhammadiyah berbeda dengan metode yang digunakan Pemerintah.

Pemerintah memakai metode rukyat hilal yaitu melihat apakah bulan baru sudah muncul dan bisa dilihat atau belum.

Di Indonesia, pada 29 Ramadan 1443 H yang bertepatan dengan 1 Mei 2022 tinggi hilal antara 4 derajat 0,59 menit sampai 5 derajat 33,57 menit dengan sudut elongasi antara 4,89 derajat sampai 6,4 derajat.

Menurut kriteria baru MABIMS, imkanur rukyat dianggap memenuhi syarat apabila posisi hilal mencapai ketinggian 3 derajat dengan sudut elongasi 6,4 derajat. 

Kriteria ini merupakan pembaruan dari kriteria sebelumnya, yakni 2 derajat dengan sudut elongasi 3 derajat yang mendapat masukan dan kritik. 

Baca Juga: Kapan Sidang Isbat 1 Syawal 2022? Lebaran Bakal Ditentukan Jatuh di Tanggal Ini

Agar tidak ketinggalan berita sidang isbat Lebaran 2022 maka bisa melihat secara live streaming di link dibawah ini.

Fanpage Kemenag

Youtube Bimas Islam Kemenag RI

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah