Disebut Sebagai Motor Tempur, Kawasaki Stockman 230 Dijual dengan Bodi Full Besi

- 28 Desember 2022, 15:27 WIB
Ilustrasi motor. Kawasaki Stockman 230.*
Ilustrasi motor. Kawasaki Stockman 230.* /Pexels/Oleg Magni

 

PORTAL PURWOKERTO – Kawasaki Stockman 230 merupakan sosok motor trail yang diversifikasi menjadi varian motor tempur. Kenapa motor tempur?

Ini karena Kawasaki Stockman 230 dijual dengan aksesori pelindung bodi full berlapis besi. Bukan tanpa alasan, motor ini memang diperuntukan untuk mobilitas di medan-medan ekstrem.

Cocok sekali digunakan untuk menyusuri hutan, mengelilingi area ladang, bahkan bisa digunakan untuk mengangkut barang berat. Basis dari Kawasaki Stockman 230 sendiri menggunakan model KLX 230.

Masih seperti motor trail KLX 230, hanya saja versi distribusi penjualan Kawasaki Stockman 230 ini termasuk dalam aksesoris full besi, baik itu sebagai pelindung atau bracket untuk bawa barang.

Baca Juga: Daftar Harga Honda Motor Matic Terbaru, Mulai dari Honda BeAT, Scoopy Hingga Forza, Mana yang Paling Kece?

Aksesori full besi ini seakan memperlihatkan motor berikut siap tempur. Menyusuri tempat yang tak terjangkau, nampaknya Kawasaki Stockman 230 memiliki potensi yang sangat tinggi di medan off road.

Penyematan aksesori terlihat dari mulai bagian bracket di atas lampu depan, handguard full besi, engine guard, dan juga bracket di bagian bodi belakang.

Motor trail satu ini memang sangat cocok bagi seorang yang suka dengan adventure. Menjelajah tempat ekstrem dengan perbekalan survival, memanfaatkan ruang bracket sebagai wadahnya. Bahkan menurut spec, pengendara bisa membawa barang maksimal 2 Kg di bracket besi depan.

Layaknya sebuah motor dual purpose, Kawasaki Stockman 230 mengusung kaki-kaki berukuran belang dengan profil depan 80/100 ring 21 inci dan belakang 100/100 ring 18 inchi.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x