Hari ini Tanggal 3 Mei 2023 Memperingati Apa? Kebebasan Pers Sedunia dan Peristiwa Penting Konstitusi Polandia

- 3 Mei 2023, 10:04 WIB
Ilustrasi Hari ini Tanggal 3 Mei 2023 Memperingati Apa? Kebebasan Pers Sedunia
Ilustrasi Hari ini Tanggal 3 Mei 2023 Memperingati Apa? Kebebasan Pers Sedunia /Ryohan B/Pixabay

PORTAL PURWOKERTO -  Hari ini tanggal 3 Mei 2023 memperingati hari apa,  beberapa peristiwa penting dunia yang perlu Anda ketahui antara lain adalah Hari Kebebasan Pers Sedunia  atau Word Freedom Press Day hingga Konstitusi Polandia, simak sejarah dua peristiwa penting tersebut

Benar, setiap tanggal 3 Mei diperingati sebagai Hari Kebebasan Pers Sedunia. Hari ini ditetapkan oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada tahun 1993 untuk memperingati Deklarasi Windhoek tentang Kebebasan Pers pada tahun 1991.

Tanggal 3 Mei 2023 hari Rabu, di dunia terjadi peristiwa zaman  lampau yang diperingati hingga hari ini yang sangat penting bagi dunia jurnalistik dimana tujuan dari Hari Kebebasan Pers Sedunia adalah untuk mempromosikan kebebasan pers dan mengingatkan kepada negara-negara dan masyarakat tentang pentingnya kebebasan pers sebagai bagian dari hak asasi manusia dan demokrasi.

Baca Juga: 16 Link Twibbon Hari Kebebasan Pers Sedunia 2023, Diperingati Setiap Tanggal 3 Mei

Kebebasan pers memungkinkan wartawan dan media untuk mengeksplorasi, menyajikan, dan memberikan informasi yang akurat dan independen tanpa takut akan ancaman atau penindasan.

Di banyak negara, kebebasan pers masih menjadi tantangan. Beberapa media mengalami tekanan dan tindakan pembatasan oleh pemerintah atau kelompok-kelompok tertentu.

Oleh karena itu, Hari Kebebasan Pers Sedunia juga menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk memperjuangkan hak kebebasan pers dan menuntut perlindungan hak-hak jurnalis dan media.

Dalam rangka memperingati Hari Kebebasan Pers Sedunia setiap 3 Mei  , biasanya diadakan berbagai acara dan kampanye yang bertujuan untuk mempromosikan kebebasan pers, termasuk seminar, lokakarya, diskusi panel, dan kegiatan-kegiatan sosial media.

Hari Kebebasan Pers Sedunia diperingati setiap tanggal 3 Mei untuk memperingati Deklarasi Windhoek tentang Kebebasan Pers yang diadopsi pada Konferensi Pers Afrika pada tanggal 3 Mei 1991. Konferensi Pers Afrika diadakan di Windhoek, Namibia, dan dihadiri oleh para jurnalis dan pembuat kebijakan dari seluruh Afrika.

Baca Juga: Cek Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 3 Mei 2023: Ada Weton Apa, Neptu, Wuku, dan Peristiwa Penting

Deklarasi Windhoek tentang Kebebasan Pers menyatakan bahwa kebebasan pers, pluralisme, dan independensi media adalah hak dasar dari setiap orang, dan merupakan prasyarat bagi pembangunan politik dan ekonomi yang demokratis serta hak asasi manusia yang dihormati.

Deklarasi ini juga menekankan pentingnya akses yang sama dan adil ke media bagi semua orang.

Tanggal 3 Mei selain dirayakan sebagai Hari Kebebasan Pers Sedunia atau World Freedom Press Day. Tanggal 3 Mei menjadi hari libur Nasional di Polandia sebagai Konstitusi Polandia. Berikut sejarah peristiwa penting di balik  horbolnas.

Tanggal 3 Mei masyarakat Polandia merayakan konstitusi Polandia pada tanggal 3 Mei 1791, yang menjadi konstitusi tertulis pertama di Eropa dan kedua di dunia setelah Konstitusi Amerika Serikat.

Konstitusi Polandia merupakan konstitusi pertama di Eropa dan konstitusi modern kedua di dunia, dirayakan setiap tahun pada tanggal 3 Mei.
Di lansir dari  www.officeholidays.com disebutkan dalam bahasa Polandia dikenal sebagai 'Swieto Trzeciego Maja', yang berarti 'Hari Ketiga Mei Nasional' Hari konstitusi menandai deklarasi dan adopsi konstitusi pertama Polandia pada 3 Mei 1791.

Konstitusi Polandia adalah konstitusi pertama yang diadopsi di Eropa dan hanya kedua di dunia - konstitusi Amerika tahun 1789, menjadi yang tertua. Rancangan pertama konstitusi Polandia berasal dari tahun 1788.

Baca Juga: Cek Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 3 Mei 2023: Ada Weton Apa, Neptu, Wuku, dan Peristiwa Penting

Konstitusi Polandia didasarkan pada prinsip-prinsip yang dipengaruhi oleh revolusi Prancis dan memperkenalkan monarki konstitusional.
Konstitusi itu sendiri diterapkan pada persemakmuran Polandia-Lithuania dan penerapan konstitusi menyebabkan 'Perang mempertahankan konstitusi' antara persemakmuran dan bangsawan konservatif yang didukung oleh kekaisaran Rusia.

Hal ini menyebabkan pembatalan konstitusi hanya 19 bulan kemudian, namun konstitusi 3 Mei masih dianggap sebagai peristiwa penting dalam sejarah Polandia.

Setelah memperoleh kemerdekaan pada tahun 1918, hari ini menjadi hari libur, tetapi seperti banyak hari libur nasional lainnya, hari ini tidak dirayakan pada masa pemerintahan komunis.

Pada tahun 1990, setelah runtuhnya komunisme dan kemudian Polandia mendapatkan kembali kedaulatannya, tradisi pra perang kembali di restorasi, dan peristiwa penting tanggal 3 Mei diproklamirkan sebagai hari libur nasional.***

Editor: Eviyanti

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah