BTS Cetak Sejarah Lagi, Life Goes On Jadi Lagu Berbahasa Korea Pertama yang Puncaki Billboard

- 1 Desember 2020, 08:13 WIB
Rekor baru BTS
Rekor baru BTS /@bts_bighit/Twitter/

PORTALPURWOKERTO- Di pembukaan bulan Desember ini, BTS membawa kabar gembira bagi para penggemarnya. Untuk ke sekian kalinya, BTS meraih puncak tangga puncak Billboard’s Hot 100 dengan single teranyarnya, “Life Goes On”.

Yang berbeda kali ini, “Life Goes On” adalah lagu berbahasa Korea pertama yang meraih posisi puncak di tangga lagu Billboard.

Billboard mengumumkan bahwa “Life Goes On” merebut posisi puncak tangga lagu untuk minggu ini yang terhitung hingga 5 Desember mendatang. Tangga lagu ini memberi peringkat pada lagu-lagu populer di Amerika Serikat dari segala macam genre.

Baca Juga: Benarkah Hubungan Billy Syahputra dan Amanda Manopo Sudah Direstui Keluarga? Begini Kata Mereka

Penilaian ini didasarkan pada jumlah streaming audio dan video resmi, pemutaran di radio, dan data penjualan.


“Life Goes On” adalah lagu ketiga BTS yang menduduki posisi nomor 1, setelah sebelumnya “Dynamite” dan kolaborasi mereka dengan Jawsh 685 dan Jason Derulo yang bertajuk “Savage Love (Laxed – Siren Beat)” juga menduduki posisi tersebut selama tiga bulan berturut-turut.

Sepanjang sejarah tangga lagu Billboard selama 62 tahun, “Life Goes On” menjadi lagu berbahasa Korea pertama yang menduduki posisi puncak. Selain itu, rupanya lagu ini juga merupakan lagu non-berbahasa Inggris pertama yang debut pada posisi puncak.

Baca Juga: Awal Desember, Acara Reuni 212 Tetap Digelar Dengan Bentuk Dialog Nasional, Siapa Saja Pendukungnya?

Yang lebih mengejutkan lagi, BTS adalah duo atau grup pertama yang memiliki dua lagu debut di posisi puncak tangga lagu.

Halaman:

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x