Organ Ini Dimasuki Pear of Anguish, Pantesan Raminom Pengabdi Setan 2 Takut, Serem Banget!

- 8 Agustus 2022, 16:48 WIB
Pear of anguish pengabdi setan
Pear of anguish pengabdi setan /Spikeless Pear, Museum der Festung Salzburg, Austria/

PORTAL PURWOKERTO – Organ ini dimasuki pear of anguish, pantesan Raminom Pengabdi Setan 2 takut, sadis banget!

Raminom dalam Pengabdi Setan 2 tampak takut dengan benda yang dibawa Budiman yakni pear of anguish.

Benda dalam Pengabdi Setan 2 itu berbentuk seperti buah pir itu terbuat dari logam yang artinya buah kesengsaraan.

Benda ini bukan barang biasa namun sebuah alat penyiksaan yang kerap digunakan pada abad 16 di wilayah Eropa.

Pear of anguish digunakan untuk menyiksa para wanita yang tertangkap dan diduga sebagai penyihir.

Baca Juga: Mengenal Pear of Anguish Pengabdi Setan, Bukan Sembarang Benda Ternyata Ada Sejarah Kelam Dibaliknya

Hampir semua perempuan yang dituduh sebagai penyihir bakal disiksa secara sadis, baik itu janda maupun lajang.

Meski sebenarnya tidak ada bukti yang menyatakan bahwa perempuan itu terbukti menggunakan sihir namun apabila sudah dituduh maka bakal kena siksaan kejam.

Kejamnya, korban bakal disiksa secara perlahan. Penyiksaan dengan kejam pada abad 16 bukan hal yang baru lagi.

Masyarakat bukan menganggap hal yang aneh. Bahkan hal kecil bisa saja berakibat penyiksaan terhadap wanita.

Penyiksaan ini biasanya tidak langsung berakibat kematian. Penyiksaan secara perlahan akan terus berlanjut sampai korbannya mengaku.

Baca Juga: SINOPSIS FILM Pengabdi Setan Tahun 1980, Kisah Keluarga yang Mendapat Musibah Beruntun Setelah Kematian Ibunya

Meski korban mengaku bukan karena terbukti bersalah namun lebih agar penyiksaan yang dialaminya berakhir.

Sebenarnya tidak hanya wanita yang dituduh sebagai penyihir yang disiksa dengan pear of anguish.

Orang yang kedapatan melakukan aborsi, penyuka sesama jenis juga ditangkap dan disiksa menggunakan pear of anguish.

Penyiksaan menggunakan pear of anguish dimulai dengan memasukkan benda ini ke dalam organ vital korbannya.

Setelah masuk cukup dalam, eksekutor akan memutar bagian pegas yang otomatis membuat besi tersebut mekar di dalam organ.

Baca Juga: Apakah Pengabdi Setan Diangkat dari Kisah Nyata? Cek Fakta Sekte Pemuja Setan di Indonesia

Korban yang organ vitalnya dimasuki pear of anguish bakal merasakan rasa sakit yang tak terbayangkan.

Pantas saja Raminom tampak takut dengan benda berbentuk pir ini. Nampaknya iblis dalam Pengabdi Setan 2 ini memiliki ingatan yang menyedihkan.

Bisa jadi teori penggemar di media sosial adalah benar. Raminom adalah seorang penyihir, dibuktikan dengan betapa takutnya dia dengan pir siksaan ini.

Namun dugaan ini masih belum bisa terjawab karena ending Pengabdi Setan 2 masih belum bisa ditebak.

Baca Juga: Benarkah Raminom Penyihir yang Dibawa Penjajah? Ini Sosok Pengganti Ibu yang Diincar Iblis Pengabdi Setan

Demikian informasi mengenai pear of anguish, alat siksaan yang dimasukkan ke dalam organ vital dan ditakuti Raminom dalam film Pengabdi Setan 2.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x