Bocoran Anime Jujutsu Kaisen Season 2 Tayang Juli 2023, Ada 3 Tokoh Baru yang Dihadirkan Siapa Mereka?

- 19 Februari 2023, 09:54 WIB
Bocoran Anime Jujutsu Kaisen Season 2 Tayang Juli 2023, Ada 3 Tokoh Baru yang Dihadirkan Siapa Mereka?
Bocoran Anime Jujutsu Kaisen Season 2 Tayang Juli 2023, Ada 3 Tokoh Baru yang Dihadirkan Siapa Mereka? /AntaraNews/MAPPA

PORTAL PURWOKERTO - Bocoran anime Jujutsu Kaisen season 2 dikabarkan akan tayang pada Juli 2023 dan ada 3 tokoh baru yang muncul siapa saja mereka. Bagi para penggemar anime Jujutsu Kaisen atau JJK ada bocoran kalau anime Jujutsu Kaisen season 2 ini telah dikonfirmasi akan segera tayang.

Adapun bocoran jadwal tayang baru dari anime Jujutsu Kaisen season 2 ini telah dibagikan bersamaan dengan teaser trailernya yang baru.

Kemudian anime Jujutsu Kaisen season 2 kabarnya akan tayang pada bulan Juli 2023 ini, meskipun terkair kepastian tanggalnua belum ada konfirmasi secara resmi.

Namun diketahui Jujutsu Kaisen season 2 nanti akan menuju pada cerita Shibuya Incident arc dan dalam teaser trailernya akan dihadirkan 3 tokoh baru yang hadir. Yang mana ketiga karakter dalam Jujutsu Kaisen season 2 nanti ini adalah orang-orang yang bersangkutan dengan masa lalu Gojo Satoru.

Baca Juga: Karakter Anime Chainsaw Man dan Sinopsis Chainsaw Man Episode 5, Denji Mengalahkan Iblis Lintah

Mereka di antaranya adalah ada Ayah dari Megumi Fushigoro yakni Toji Fushigoro alias Zenin, lalu akan ada juga Amanai Riko dan juga Ieiro Shoko.Adanya karakter-karakter tersebut sepertinya akan menceritakan ulas balik dari sosok Gojo Satoru semasa dia di sekolah Jujutsu.

Selain itu, Jujutsu Kaisen season 2 ini juga akan membawa 2 cour episode atau sekitar 24 episode dan nantinya dijadwalkan akan tayang mulai dari bulan Juli hingga Desember 2023.

Sementara itu, untuk update tanggal dan info lainnya harus menunggu bocoran lain dari pihak Mappa Studio atau pun Toho animation.

Sinopsis Anime Jujutsu Kaisen

Anime Jujutsu Kaisen ini mengisahkan tentang
Yuji Itadori, seorang anak SMA yang mempunyai kemampuan fisik dan atletik luar biasa. Meskipun demikian, ia kerap menghindari Klub Lari dan justru sering bergabung dengan Klub Penelitian Ilmu Gaib biar bisa bersantai.

Halaman:

Editor: Mericy Setianingrum

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x