Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 26 Februari 2023 Weton Apa? Ini Jumlah Neptu, Wuku, dan Peristiwa Penting

25 Februari 2023, 11:44 WIB
Kalender Jawa Hari Ini Tanggal 26 Februari 2023 Weton Apa? Ini Jumlah Neptu, Wuku, dan Peristiwa Penting.* /Yumi Karasuma/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO - Kalender Jawa hari ini tanggal 26 Februari 2023 weton apa? Ini jumlah neptu, wuku, dan peristiwa penting yang terjadi hari ini.

Kalender Jawa hari ini tanggal 26 Februari 2023 memiliki weton, neptu, dan wuku yang berbeda dengan hari kemarin. Ada weton apakah hari ini? Cek juga deretan peristiwa penting yang ada.

Di kalender Jawa terdapat beberapa istilah yang ditemukan dalam penanggalan Jawa. Diantaranya adalah pasaran atau lima harian, Paringkelan atau enam harian, dan Padinan atau tujuh harian.

Pasaran Jawa dan nama hari di kalender Jawa menghasilkan weton. Dari weton ini kemudian dapat dihitung jumlah neptu. Neptu adalah perhitungan hari lahir dengan pasaran Jawa.

Baca Juga: Tiket Kereta Api Lebaran 2023 Sudah Dapat Dipesan Mulai 26 Februari 2023, Warga Purwokerto Cilacap Harus Tahu

Hari ini di kalender Jawa tanggal 26 Februari 2023 ada weton apa? Berikut informasi mengenai weton, neptu, dan wuku yang ada di kalender Jawa hari ini. Lengkap dengan peristiwa penting.

Kalender Jawa Tanggal 26 Februari 2023

Hari ini merupakan Sabtu terakhir di bulan Februari 2023. Beberapa hari kemudian kita akan berganti ke bulan Maret 2023. Simak weton terakhir di hari Sabtu bulan Februari 2023 berikut ini.

Tanggal 26 Februari 2023 merupakan hari Minggu bertepatan dengan tanggal hijriyah 6 Sya’ban 1444 H. Berbeda dengan kalender Hijriyah, kalender Jawa jugab memiliki tanggalan Jawa.

Hari ini tanggal 26 Februari 2023 di kalender Jawa bertepatan dengan tanggal 5 Ruwah 1956 Ehe tahun Jawa, windu Sancaya dan berada dalam wuku Tambir.

Baca Juga: Pembunuhan di Sruweng Kebumen, Istri Meninggal Digolok, Suami Bunuh Diri, Tragedi Subuh 26 Februari 2023

Wuku Tambir diambil dari nama anak Prabu Watugunung dan Dewi Sinta nomor tujuh belas. Raden Tambir ini mempunyai saudara kembar bernama Raden Medhangkungan. Sedangkan Dewa yang menaungi wuku Tambir adalah Batara Siwah.

Tanggal 26 Februari 2023 di kalender Jawa memiliki pasaran Jawa Pon dengan weton Minggu Pon. Weton Selasa Legi ini memiliki hitungan neptu 12.

Menurut Primbon Jawa, hitungan neptu 12 weton Minggu Pon berasal dari penjumlahan hitungan Minggu yang bernilai 5 dan pasaran Pon 7. Neptu 12 menurut Primbon Jawa termasuk dalam neptu yang besar.

Menurut Primbon Jawa kuno, weton Minggu Pon memiliki watak Pancasuda Bumi Kapetak yang berarti memiliki watak dan kepribadian yang rajin bekerja, tekun, tidak bisa diam, usil, dan tahan menderita.

Baca Juga: Bagaimana Cuaca Hari ini, Peringatan Dini Cuaca Jateng 26 Februari 2022 Awas Cuaca Ekstrem

Tahan menderita disini memiliki artian bahwa weton Minggu Pon kuat menghadapi keprihatinan atau kuat hati ketika memperoleh kegagalan, kesulitan, serta kekecewaan. Selain itu, weton Minggu Pon juga dikenal sebagai sosok yang penuh cinta kasih sayang.

Peristiwa Penting Tanggal 26 Februari 2023

Hari ini tanggal 26 Februari 2023 tersimpan berbagai peristiwa penting. Peristiwa penting itu terjadi beberapa tahun lalu dan bertepatan dengan hari ini tanggal 26 Februari 2023. Ada apa sajakah?

Berikut deretan peristiwa penting yang terjadi bertepatan dengan tanggal 26 Februari 2023:

1. Tahun 1797, di Inggris, untuk pertama kalinya uang kertas satu pound pertama diterbitkan oleh Bank of England.

2. Tahun 1935, Radar untuk pertama kalinya di demonstrasikan oleh Robert Watson-Watt.

Baca Juga: Kapan Pengumuman Lolos Kartu Prakerja Gelombang 48? Buka Dashboar Prakerja.go.id Hari Ini dan Cek Ciri-cirinya

3. Tahun 1991, di Perang Teluk, Pasukan Irak ditarik mundur oleh Saddam Hussein melalui Radio Bagdad.

4. Tahun 1993, di New York, terjadi pengeboman World Trade Center yang menewaskan 6 orang dan melukai ribuan orang. Peristiwa ini menghebohkan seluruh dunia.

5. Tahun 2004, di Amerika, setelah 23 tahun Amerika Serikat akhirnya menghapus larangan masyarakatnya bepergian ke Libya.

6. Tahun 2019, di Kamboja, Timnas Indonesia menjadi juara Piala AFF U-22 untuk pertama kalinya setelah berhasil menekuk lutut Timnas Thailand.

Demikian informasi mengenai kalender Jawa hari ini tanggal 26 Februari 2023 weton apa? Lengkap dengan jumlah neptu, wuku, dan peristiwa penting yang terjadi hari ini.***

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler