Hari KORPRI Tanggal Berapa? Cek Peringatan Nasional Bulan Nopember atau November 2023? Ada Hari Guru Nasional

31 Oktober 2023, 09:16 WIB
Cek Hari Korpri 2023 Tanggal Berapa lengkap peringatan nasional di bulan November 2023, ada Hari Ayah Nasional 2023 dan Hari Guru Nasional 2023.* /Portal Purwokerto/IG Korpri_Indonesia

PORTAL PURWOKERTO- Cek peringatan nasional di bulan Nopember atau November 2023. Salah satunya Hari KORPRI tanggal berapa? Cek informasi selengkapnya.

Nopember atau November sesuai EYD Bahasa Indonesia?

Mana yang merupakan kata baku? Apakah Nopember atau November? Penasaran apa kata KBBI terkait kata baku bulan kesebelas ini?

Dalam KBBI atau Kamus Besar Bahasa Indonesia Online, kata baku yang tercatat di situs ini adalah November.

Dituliskan, November adalah bulan kesebelas dalam kalender masehi yang memiliki jumlah 30 hari. Sementara, saat mengetik Nopember, ini jawaban KBBI.

Baca Juga: Puasa Ayyamul Bidh November 2023, CATAT!

"Maaf, tidak ditemukan kata yang dicari. Anda mencari Nopember dalam huruf kapital Nopember," jelas KBBI Online.

Bagaimana dengan peringatan nasional pada bulan November 2023? Hari Korpri tanggal berapa di bulan ini?

Peringatan Nasional November 2023 

Ada beberapa peringatan nasional yang tercatat dalam kalender pendidikan. Namun, peringatan tersebut tidak termasuk dalam tanggal merah dan libur nasional.

Hari Pahlawan 2023

Peringatan nasional pertama di bulan ini adalah Hari Pahlawan yang diperingati pada tanggal 10 November 2023.

Tidak ditetapkan menjadi hari libur tanggal merah, biasanya kegiatan upacara bendera dilakukan berbagai instansi termasuk sekolah dan pemerintah. 

Sejarah peringatan Hari Pahlawan 10 November tak terlepas dari perjuangan Arek-Arek Suroboyo yang dipimpin Bung Tomo melawan penjajah di tanggal tersebut.

 

Baca Juga: 4 Hari Libur dan Tanggal Merah November 2023, Ada Hari Diwali atau Deepavali dan Hari Guru Nasional 2023

 

Hari Ayah Nasional 2023

Peringatan nasional Hari Ayah 2023 ini jatuh pada tanggal 12 November 2023. Di bulan ini, peringatan tersebut masuk tanggal merah regular pada hari Minggu.

Peringatan ini merupakan inisiasi organisasi Satu Hati dan Perkumpulan Putra Putri Ibu Pertiwi yang dirayakan pertama kali di tahun 2014 lalu.

Hari Guru Nasional

Hari Guru Nasional 2023 diperingati pada tanggal 25 November 2023. Hal ini sesuai Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 yang erat kaitannya dengan hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia atau yang biasa disebut PGRI.

Hari Korpri 

Hari Korpri tanggal berapa? Dikutip dari situs DPUPR Pemkot Pontianak, peringatan nasional ini digelar pada tanggal 29 November.

Hari Korps Pegawai Republik Indonesia atau KORPRI juga biasanya dirayakan dengan melaksanakan upacara bendera di institusi kepemerintahan Indonesia.

Peringatan hari KORPRI ditetapkan tanggal tersebut sesuai hari berdirinya organisasi ini pada tanggal 29 November 1971.

Demikian terkait peringatan nasional di bulan November 2023 lengkap informasi Hari Korpri tanggal berapa di bulan ini.***

Editor: Hening Prihatini

Tags

Terkini

Terpopuler