Profil dan Biodata Alex Noerdin Dari Mantan Gubernur, Anggota DPR dan Kini Tersangka Maling Uang Rakyat

- 17 September 2021, 02:02 WIB
Profil dan biodata Alex Noerdin dari mantan Gubernur, anggota DPR dan kini tersangka maling uang rakyat.
Profil dan biodata Alex Noerdin dari mantan Gubernur, anggota DPR dan kini tersangka maling uang rakyat. /Berita Subang

Anak ketiga dari tujuh bersaudara pasangan Muhamad Noerdin Pandji dan Siti Fatimah adalah putra kebanggaan dari Sekayu, Musi Banyuasin.

Ayahnya, Muhamad Noerdin Pandji merupakan salah satu tokoh pejuang kemerdekaan yang berasal Gunung Meraksa Baru, Empat Lawang.

Pada usia 19 tahun, usai lulus SMA dia memutuskan untuk melanjutkan pendidikan di jenjang universitas di Jakarta pada tahun 1969.

Dia mengambil dua jurusan kampus yang berbeda, di Fakultas Teknologi Industri Universitas Trisakti dan hingga berhasil menyandang gelar insinyur.

Baca Juga: Cara daftar Vaksin Gratis di Medan, Vaksin 1 dan 2 September November 2021, xlaxiata co id/IndonesiaBangkit

Alex Noerdin juga meraih gelar sarjana hukum dari Fakultas Hukum Universitas Katolik Atmajaya setahun kemudian.

Selepas itu, Alex Noerdin kembali ke kampung halamannya dan mulai mengawali karier menterengnya dengan menjadi seorang aparatur sipil negara (ASN) pemerintah daerah.

Alex Noerdin berhasil menjadi staf Bappeda Sumatera Selatan pada 1981, kemudian menjadi Kasi Perhubungan dan Pariwisata Bappeda Sumatera Selatan.

Dia menjabat Kacabdin Pariwisata Kota Palembang dan Kabupaten Musi Banyuasin setelah ditugaskan di tingkat kota dan kabupaten.

Baca Juga: Kebakaran Lapas I Tangerang, Forum Akar Rumput Indonesia: Napi Punya Hak Keselamatan

Halaman:

Editor: Dedi Risky Rachma Wanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x