Gempa Bumi dari Sukabumi, Getaran Terasa Hingga Jakarta

- 16 Maret 2022, 11:01 WIB
Gempa Bumi dari Sukabumi, Getaran Terasa Hingga Jakarta
Gempa Bumi dari Sukabumi, Getaran Terasa Hingga Jakarta /Infobmkg/

 

PORTAL PURWOKERTO - Gempa bumi dari Sukabumi dengan kekuatan 5,5 magnitudo terjadi Rabu, 16 Maret 2022 pukul 10.01 WIB. Getaran gempa ini bahkan terasa hingga Jakarta.

Sumber gempa bumi terletak di kedalaman 110 kilometer di wilayah seluas 113 kilometer tenggara Kota Sukabumi, Jawa Barat. Gempa bumi yang terjadi selama 5 detik ini tidak berpotensi tsunami.

BMKG mengingatkan agar masyarakat tetap berhati-hati dengan kemungkinan adanya gempa susulan. Sementara itu netizen di Twitter sempat heboh saat gempa bumi terjadi.

Baca Juga: Gempa Bumi Capai 20 Kejadian Selama Maret 2022, Simak Tips BMKG Saat Gempa Terjadi

Salah satunya Twitter resmi Dinsos DKI Jakarta di @DinsosDKI1 yang menuliskan, "Pagi ini ada yang kerasa gempa, #kawansosial?" Sementara akun bernama @convomf mengatakan, "Gempa woi gempa. Kaget gue tiba-tiba badan goyang-goyang."

"Ih, udah dari tadi, 'kan? Goyang-goyang macam blender," cuit akun bernama @sigloomy_.
Akun @chaseyatlantic juga menuliskan, "Stay safe, Sender."

Baca Juga: BMKG Merilis Info Gempa Terkini, Terjadi di Dua Wilayah Sekaligus, Dimana Saja?

Sementara itu akun Twitter Jabatan Meteorologi Malaysia di @metmalaysia juga sempat mengabarkan gemba bumi yang terjadi di Sukabumi ini.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah