Sidang Isbat Digelar 1 April 2022, Ini Titik Lokasi Pemantauan Hilal di Pulau Jawa dan Yogyakarta

- 30 Maret 2022, 09:35 WIB
Sidang Isbat Digelar 1 April 2022, Ini Titik Lokasi Pemantauan Hilal di Pulau Jawa dan D.I Yogyakarta
Sidang Isbat Digelar 1 April 2022, Ini Titik Lokasi Pemantauan Hilal di Pulau Jawa dan D.I Yogyakarta /unsplash/Kiran CK

PORTAL PURWOKERTO - Sidang Isbat akan digelar pada 1 April 2022, simak titik lokasi pemantauan hilal di Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, dan Yogyakarta

Penetapan 1 Ramadhan 2022 akan ditentukan dalam Sidang Isbat yang digelar pada Jumat, 1 April 2022 mendatang.

Terdapat berbagai titik lokasi pemantauan rukyatul hilal yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk di Pulau Jawa.

Sidang Isbat digelar sesuai dengan Fatwa MUI Nomor 2 Tahun 2004 tentang Penetapan Awal Ramadan, Syawal, dan Zulhijah. Sidang ini selalu digelar pada tanggal 29 bulan sebelumnya pada kalender hijriah.

Baca Juga: 1 Ramadhan 2022 Jatuh pada Tanggal 1 April? Berikut Link Live Streaming Melihat Hilal Bersama BMKG

Kementerian Agama akan melangsungkan Sidang Isbat dalam tiga tahap, yang pertama adalah Seminar Pemaparan Posisi Hilal oleh Tim Unifikasi Kalender Hijriyah Kemenag.

Kedua, pelaksanaan Sidang Isbat Penetapan Awal Ramadan 1443 Hijriah yang berlangsung secara tertutup, dan yang ketiga adalah telekonferensi pers hasil Sidang Isbat.

Dikutip dari situs Kemenag, Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Adib mengatakan bahwa Sidang Isbat akan mempertimbangkan informasi hasil penghitungan secara astronomis (hisab) dan hasil konfirmasi lapangan melalui mekanisme pemantauan (rukyatul) hilal.

Mekanisme pemantauan hilal, Kemenag telah menentukan 101 lokasi titik rukyatul hilal di seluruh Indonesia. Berikut ini adalah daftar titik lokasi pemantauan hilal di Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur dan D.I Yogyakarta.

Baca Juga: Apakah Awal Ramadhan Jatuh pada 1 April? Berikut Link Live Streaming Melihat Hilal Bersama BMKG 1 April 2022

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x