Info Mudik Gratis 2022: Daftar di Mudikhubdat2022 dan Jasa Raharja! Siapkan KTP, SIM C dan Sertifikat Vaksin

- 11 April 2022, 14:50 WIB
Ilustrasi Terminal BMD Cilacap. Ini Cara Daftar Mudik Gratis 2022 Lewat Mudikhubdat2022 dan Jasa Raharja! Siapkan HP, KTP, SIM C dan Sertifikat Vaksin
Ilustrasi Terminal BMD Cilacap. Ini Cara Daftar Mudik Gratis 2022 Lewat Mudikhubdat2022 dan Jasa Raharja! Siapkan HP, KTP, SIM C dan Sertifikat Vaksin /Renny T Hamzah/Portal Purwokerto

PORTAL PURWOKERTO – Simak cara daftar mudik gratis 2022 dari pemerintah, melalui Kementrian Perhubungan dan juga Jasa Raharja. Segera daftar dan siapkan syaratnya.

Pemerintah telah memperbolehkan mudik Lebaran 2022 ini, dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Masyarakat yang berada di ibukota bisa mengikuti program pemerintah mudik gratis 2022, melalui Kementrian Perhubungan ataupun Jasa Raharja.  

Baca Juga: Daftar Mudik Gratis 2022 di www.mudikhubdat2022.com, Bisa Pulang Kampung di 14 Kota di Jateng dan Yogyakarta

Mudik gratis Kemenhub

Untuk Kemenhub tahun ini menyediakan fasilitas untuk mudik gratis, dengan tujuan 14 kota di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Ada sebanyak 350 unit bus yang disiapkan untuk mudik gratis Lebaran 2022 ini oleh Kemenhub.

14 kota tujuan mudik Gratis Kemenhub 2022 Wilayah Jateng dan DI Yogyakarta yang akan berangkat mulai 28 April 2022, yakni Tegal, Semarang, Demak, Kudus, Boyolali, Solo, Klaten, Wonogiri, Wonosari, Yogyakarta, Magelang, Wonosobo, Purwokerto dan Kebumen.

Untuk mendaftar mudik gratis 2022 ini, dengan mendaftar pada link resmi Kemenhub secara online. Sebelum daftar persiapkan syarat daftar yakni KTP, Kartu Keluarga (KK) dan bukti vaksinasi.

Baca Juga: Cara Daftar Mudik Gratis Jawa Tengah Jogjakarta, Ingin Idul Fitri 2022 di rumah Klik www mudikhubdat2022 com

Simak cara daftar mudik gratis melalui internet link akan tersedia di bawah ini:

1. Buka dan login laman mudikhubdat2022.com

2. Isi data diri lengkap sesuai KTP

3. Lakukan verifikasi dan validasi sistem lalu, unduh dan cetak kode QR e-tiket peserta mudik

4. Kode QR e-tiket beserta data pendukung atau syarat daftar KTP, Kartu Keluarga (KK) dan bukti vaksin ke lokasi registrasi untuk mendapatkan nomor bus.

5.Keberangkatan mudik gratis disesuaikan dengan lokasi dan tujuan sesuai dengan nomor bus.

Baca Juga: Pendaftaran Mudik Gratis 2022 Tutup 4 Hari Lagi! Cek Link Daftar, Lengkapi Syarat dan Ini Data Diunggah

Mudik gratis Jasa Raharja

Sedangkan untuk mengikuti mudik gratis 2022 Jasa Raharja, pendaftaran dibuka mulai 9-15 April 2022. Ada sebanyak 20.000 kuota pemudik yang disiapkan oleh Jasa Raharja.

Jasa Raharja menyiapkan 100 bus bagi 5.000 penumpang yang akan menuju ke 12 kota di Jawa Tengah, Yogyakarta. Selain itu juga menyiapkan 23 rangkaian kereta bagi 15 ribu penumpang yang akan ke Semarang, Solo, Yogyakarta dan Surabaya.

Untuk mengikuti mudik gratis 2022 Jasa Raharja, harus memenuhi syarat memiliki sepeda motor dan SIM C, pendaftar hanya bisa satu kali mendaftar dan mengajak maksimal 4 orang dewasa di atas 3 tahun.

Pendaftar dengan calon peserta lainnya harus memiliki hubungan keluarga, dibuktikan dengan kartu kelahiran. Siapkan surat nikah atau akta lahir.

Baca Juga: Pendaftaran Mudik Gratis 2022 Jasa Raharja Dibuka! Cek Panduan Cara Daftar dan Syarat Lengkap

Daftar mudik gratis lebaran 2022 dengan melalui plikasi JRku, lalu membuka menu mudik 2022 atau klik link mudik.jasaraharja.co.id.

Jangan lupa siapkan foto KTP, SIM C atas nama pendaftar, STNK, KK atau akta lahir serta sertifikat vaksin, yang harus diupload pada aplikasi JRku.

Demikian cara daftar mudik gratis Kemenhub 2022 lewat www.mudikhubdat2022.com dan mudik gratis Jasa Raharja melalui aplikasi JRku.***

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: Kemenhub Instagram @pt_jasaraharja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah