MenPAN RB Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia Setelah Sempat Menjalani Perawatan di RS Abdi Waluyo

- 1 Juli 2022, 12:44 WIB
MenPAN RB Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia Setelah Sempat Menjalani Perawatan di RS Abdi Waluyo
MenPAN RB Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia Setelah Sempat Menjalani Perawatan di RS Abdi Waluyo /

PORTAL PURWOKERTO – Kabar duka datang dari Kabinet Indonesia Maju, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Tjahjo Kumolo dikabarkan meninggal dunia.

Mantan Sekjen DPP PDIP-P periode 2010-2015 ini meninggal dunia pada pukul 11.00 WIB hari ini, Jumat, 01 Juli 2022.

Kementerian PANRB mengkonfirmasi Kabar terkait Tjahjo Kumolo meninggal dunia melalui Sekretaris Kementerian PANRB Rini Widyantini.

“Bapak Menteri telah dipanggil Allah SWT pada hari ini pukul 11.10 WIB. Kami mohon doa dari Bapak/Ibu dan rekan-rekan sekalian, semoga beliau diterima di sisi-Nya,” ujar Rini seperti dikutip dari laman resmi Kementerian PANRB.

Baca Juga: Tjahjo Kumolo atau Cahyo Kumolo Sakit Apa? Menpan RB Meninggal Dunia pada 1 Juli 2022, Profil Tjahjo Kumolo

Seperti diketahui bersama, beberapa hari terakhir Tjahjo Kumolo dirawat intensif di rumah sakit sejak 20 Juni 2022. Namun, tidak ada kepastian mengenai penyakit yang dideritanya.

Sejak menjalani perawatan secara intensif di rumah sakit, Tjahjo Kumolo diketahui tidak bisa secara aktif menjalankan tugasnya sebagai menteri maupun sebagai kader partai.

Sebelum bertolak keluar negeri, Presiden Joko Widodo juga diketahui menyempatkan diri untuk membesuk Tjahjo Kumolo tak lama setelah dirawat di rumah sakit.

Orang nomor satu di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Megawati Soekarnoputri juga diketahui turut memantau kondisi Tjahjo Kumolo.

Halaman:

Editor: Rozak Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah