Pengumuman Hasil SNBP 2023 Hari Ini, Ini Link dan Cara Lihat Hasil Seleksi, Kalian Lolos atau Tidak?

- 28 Maret 2023, 04:18 WIB
Pengumuman Hasil SNBP 2023 Hari Ini, Ini Link dan Cara Lihat Hasil Seleksi, Kalian Lolos atau Tidak?
Pengumuman Hasil SNBP 2023 Hari Ini, Ini Link dan Cara Lihat Hasil Seleksi, Kalian Lolos atau Tidak? /Tangkap layar https://pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/

PORTAL PURWOKERTO - Yuk cek pengumuman hasil SNBP 2023 yang akan diumumkan hari ini Selasa, 28 Maret 2023. Dalam artikel ini juga akan diberikan informasi link yang bisa dipakai serta cara melihat hasil seleksinya.

Bagi calon mahasiswa pengumuman hasil SNBP 2023 atau Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi adalah hal yang sangat ditunggu. Pengumuman ini akan dirilis pada sekitar pukul 15.00 WIB.

Dalam pengumuman hasil SNBP 2023 ini akan dirilis nama-nama calon mahasiswa yang sudah mendaftar sebelumnya yang lolos kriteria dengan berdasarkan prestasi mereka. Karena itu bagi kalian yang sudah mendaftar jangan kelewatan pengumuman hasil SNBP 2023 hari ini.

SNBP sendiri adalah nama lain atau pengganti dari Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Nasional/SNMPTN. Namun dalam SNBP ini ada satu komponen yang ikut dinilai yakni prestasi di luar nilai akademik meski hasil rapor secara keseluruhan masih dipertimbangkan.

Baca Juga: Link Utama dan 36 Link Mirror Pengumuman Hasil Seleksi Lolos SNBP 2023 Hari Ini

Pada program SNBP 2023 ini calon mahasiswa bisa memilih dua program studi (prodi) dari satu atau dua PTN secara bebas. Jika kalian memilih dua prodi maka salah satu prodi yang dipilih harus di PTN dengan provinsi yang sama dengan sekolah asalnya.

Kalau hanya memilih satu prodi saja maka calon mahasiswa bisa memilih prodi di PTN yang berada di provinsi mana saja.

Link pengumuman hasil SNBP 2023

Seperti yang sudah diketahui kalau pengumuman hasil SNBP akan diberikan pada hari ini Selasa 28 Maret 2023 pada pukul 15.00 WIB. Bagi mereka yang diluar wilayah Indonesia bagianaa barat bisa menyesuaikan dengan waktu masing-masing.

Baca Juga: Cara Cek Pengumuman SNBP 2023 Hasil Seleksi SNBP 2023 Hari Ini Lengkap Daftar Nama Lolos SNBP 2023 di Link Ini

Adapun untuk pengumuman hasil SNBP 2023 akan bisa didapatkan informasi kelulusannya melalui akses ke portal resmi SNPMB 2023. Link resmi pengumuman hasil SNBP 2023 bisa diakses melalui browser di laptop maupun hp.

Dalam link resminya kalian bisa melihat pengumuman hasil SNBP 2023 apakah kalian dinyatakan lulus atau tidak. Berikut adalah link resmi pengumuman hasil SNBP 2023 yang bisa diakses hari ini mulai pukul 15.00 WIB.

Link resmi pengumuman hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi/SNBP 2023 adalah https://pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/.

Cara melihat pengumuman hasil SNBP 2023

Baca Juga: Pengumuman SBMPTN 2023 atau SNBT 2023 Kapan? Pendaftaran UTBK SNBT 2023, Jadwal Tes, Pengumuman Hasil

Berikut ini adalah cara untuk melihat apakah kalian lulus atau tidak di pengumuman hasil SNBP 2023 di pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id:

- Klik atau akses laman resmi https://pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id melalui browser hp, laptop, tablet

- Klik login di pojok kanan atas dengan mengisi email dan password

- Masukkan nomor peserta pada kolom yang sudah disediakan

Baca Juga: Daftar Nama Lolos Seleksi SNBP 2023 Diumumkan Hari Ini, Link Pengumuman Hasil SNBP 2023 Dibuka Jam Berapa?

- Isi tanggal lahir lalu klik 'Lihat Hasil'

- Bagi peserta yang dinyatakan lulus akan muncul laman ucapan selamat sertanomor peserta.

Selain pengumuman hasil SNBP 2023 yang akan bisa dilihat hari ini Selasa 28 Maret 2023, peserta juga harus tahu jadwal rangkaian SNBT. Berikut adalah jadwal lengkapnya yang bisa dilihat bagi peserta:

1. Pendaftaran Akun SNPMB Siswa sudah digelar sejak 16 Februari – 03 Maret 2023

Baca Juga: HARI INI, Pengumuman Hasil Seleksi SNBP 2023 di Link Ini Jam Berapa? Cek Daftar Nama Lolos Seleksi SNMPTN 2023

2. Masa untuk sosialisasi UTBK-SNBT sudah dilaksanakan pada tanggal 01 Desember 2022 - 14 April 2023

3. Pendaftaran UTBK-SNBT masih sedang digelar sampai saat ini dimana jadwalnya: 23 Maret - 14 April 2023

4. Pelaksanaan UTBK Tahap Pertama atau Gelombang Pertama pada tanggal 08 - 14 Mei 2023

5. Pelaksanaan UTBK Tahap Kedua atau Gelombang Kedua pada tanggal 22 - 28 Mei 2023

Baca Juga: Pengumuman Hasil Seleksi SNBP 2023, Daftar Nama Lolos SNBP 2023 Cek Di Link Ini

6. Informasi Pengumuman Hasil SNBT untuk kedua Tahapan diatas adalah 20 Juni 2023

7. Masa Unduh Sertifikat UTBK 26 Juni - 31 Juli 2023

Bagi kalian yang sudah lulus dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi 2023 ini tahapan selanjutnya adalah lapor diri ke universitas tempat kalian mendaftar. Pantau terus website resmi universitas untuk mendapatkan informasi terbaru.

Demikian informasi pengumuman hasil SNBP 2023 yang bisa dilihat hari ini Selasa, 28 Maret 2023, link resmi serta cara melihat hasil pengumuman seleksinya.***

Editor: Yulia Pramuninggar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x