Gunung Ruang Erupsi di Sulawesi Utara, Ternyata Bukan Satu-satunya Gunung yang Erupsi Hari Ini 17 April 2024!

- 17 April 2024, 22:54 WIB
Gunung Ruang Erupsi di Sulawesi Utara, Ternyata Bukan Satu-satunya Gunung yang Erupsi Hari Ini 17 April 2024!
Gunung Ruang Erupsi di Sulawesi Utara, Ternyata Bukan Satu-satunya Gunung yang Erupsi Hari Ini 17 April 2024! /X.com/@infomitigasi/

PORTAL PURWOKERTO - Erupsi Gunung Ruang terjadi pada Rabu, 17 April 2024. Namun, ternyata menurut catatan PVMBG(Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi), bukan hanya gunung Ruang yang mengalami erupsi.

Sejumlah gunung di Indonesia juga mengalami peningkatan status dan setidaknya tiga gunung lainnya juga mengalami erupsi.

Gunung Ruang yang terletak di salah satu pulau di Sulawesi Utara bagian utara mengeluarkan lava yang berwarna merah membara sejak Rabu, 17 April 2024 sekitar pukul 01.08 WITA.

Dalam foto yang dikeluarkan oleh PVMBG dan terdata pada 00.38.30 WITA, terlihat gunung Raung yang terletak di tengah laut ini merah membawa dengan lava yang terlihat meleleh dan juga kepulan asap membumbung di udara.

Pada pukul 18:00 WITA, gunung Ruang kembali erupsi dengan tinggi kolom abu teramati ± 2500 m di atas puncak (± 3225 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah selatan. 

Baca Juga: Gunung RUANG Erupsi! Bukan Gunung Raung di Banyuwangi

Letusan ketiga gurung Ruang terjadi pada pukul 20:15 WITA dengan tinggi kolom abu teramati ± 3000 m di atas puncak (± 3725 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu hingga hitam dengan intensitas tebal ke arah selatan.

Akibatnya, penduduk yang berada di sekita lokasi segera diungsikan ke pulau terdekat, yaitu pulau Tagulandang.

Dalam catatan PVMBG, selain gunung Ruang ada sejumlah gunung lagi yang mengalami erupsi dan kenaikan status.

Halaman:

Editor: Lasti Martina

Sumber: PVMBG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x