Sirkuit Internasional Mandalika Kembalinya Indonesia Dalam Industri MotoGP

11 Maret 2022, 19:20 WIB
Sirkuit Internasional Mandalika Kembalinya Indonesia Dalam Industri MotoGP /MotoGP Pixabay

 

PORTAL PURWOKERTO - Sirkuit Internasional Mandalika sebagai kancah kembalinya Indonesia ke dalam dunia industri MotoGP.

Setelah 25 musim tidur panjang atau tepatnya, sejak pertama kali Indonesia menggelar ajang balap bergengsi dunia MotoGP pada 7 April 1996.

Ajang kejuaraan dunia MotoGP di gelar pertama kali di Sirkuit Sentul yang dulunya bernama GP500.

Pada musim itu Michael Doohan menjadi penguasa di lintasan Sirkuit Sentul.

Michael Doohan seorang pembalap dengan nama besar pada jamannya, dia merajai kelas GP500 lima kali berturut-turut, yaitu: 1994, 1995, 1996, 1997, 1998.

Baca Juga: Surga Tersembunyi di Mandalika Siap Dieksplor Sembari Nonton MotoGP 2022

Dan Sirkuit Sentul Indonesia menjadi salah satu sirkuit yang menjadi saksi bisu mengenai betapa cepatnya Michael Doohan pada waktu itu.

Setelah 25 tahun berlalu, kini hadir wajah baru Indonesia dalam kancah kejuaraan dunia MotoGP 2022, yaitu Sirkuit Mandalika.

Dengan 21 putaran balapan yang di jadwalkan, kejuaran dunia MotoGP 2022 akan menjadi gelaran terbesar yang pernah ada.

Setelah putaran pertama berlangsung di Sirkuit Internasional Losail Qatar, untuk putaran kedua dijadwalkan akan di langsungkan di Sirkuit Internasional Mandalika Indonesia pada 18 - 20 Maret 2022.

Sirkuit Mandalika tentu akan menjadi sorotan dunia, setelah sejak tahun 2020 beberapa sirkuit besar di Eropa belum menggelar ajang MotoGP.

Baca Juga: Penonton MotoGP Mandalika Tak Perlu Tes PCR

Salah satu yang ditunggu-tunggu adalah kembalinya Indonesia sebagai tuan rumah ajang kejuaraan dunia MotoGP.

Indonesia yang baru dua kali menggelar MotoGP yaitu pada tahun 1996 dan 1997 di Sirkuit Sentul, tetapi pada tahun 1998 mengakhiri kontraknya dengan MotoGP.

Imbas dari krisis moneter yang terjadi, Indonesia dan beberapa negara lain di asia mengalami dampak yang cukup signifikan.

Indonesia adalah salah satu industri penting sepeda motor dunia, dimana pabrikan motor Jepang memiliki pasar yang kuat disini.

Sirkuit Internasional Mandalika atau Pertamina International Street Circuit Mandalika nama resminya mulai di bangun pada tahun 2016.

Baca Juga: Tiket Balap MotoGP 2022 Sirkuit Internasional Mandalika Indonesia Sold Out! Ini Kata Menteri BUMN

Dan saat ini, Sirkuit Internasional Mandalika siap menggelar balapan untuk pertama kalinya, Kejuaraan Dunia Moto GP2022 seri kedua 18 - 20 Maret 2022.***

 

Editor: Eviyanti

Sumber: www.boxrepsol.com

Tags

Terkini

Terpopuler