Hamka Hamzah Resmi ditunjuk Raffi Ahmad Menjadi Manajer Rans Cilegon FC

- 1 April 2021, 19:38 WIB
Raffi Ahmad dan Rudy Salim resmi mengakuisisi Cilegon United FC. Kini klub sepak bola tersebut telah beralih nama menjadi RANS Cilegon FC
Raffi Ahmad dan Rudy Salim resmi mengakuisisi Cilegon United FC. Kini klub sepak bola tersebut telah beralih nama menjadi RANS Cilegon FC /Instagram resmi Raffi Ahmad @raffinagita1717

PORTAL PURWOKERTO - Mantan pemain Timnas Indonesia, Hamka Hamzah akhirnya resmi menjabat Manajer Rans Cilegon FC.

Hamka Hamzah sangat antusias mengemban profesi baru ini. ini sebuah pengalaman baru mengingat selama ini dia tampil di lapangan sebagai pemain.

Hamka Hamzah mengatakan ini merupakan pengalaman perdana ditunjuk sebagai manajer RANS Cilegon FC.

Baca Juga: Nilai akuisisi Cilegon United masih rahasia, Yudi: Saya Tidak Mau Menyebutkan Nanti Viral

"Karena ini merupakan pengalaman baru saya, saya hanya bermain bola. Saya dipercaya Raffi Ahmad dan Rudy Salim, saya ditunjuk sebagai manajer Rans Cilegon FC," ujar Hamka Hamzah di Jakarta, Kamis, 1 April 2021.

Dia menyampaikan, bahwa dirinya memiliki tanggungjawab besar. Dia mengatakan juga bahwa akuisisi Cilegon United menjadi Rans Cilegon FC memiliki tujuan memajukan sepak bola di Indonesia.

“Saya bersama Head Coach Bambang Nurdiansyah akan berkolaborasi untuk mencari pemain-pemain, bibit-bibit muda di seluruh Indonesia karena RANS ini milik nusantara,” ujar Hamka Hamzah.

Baca Juga: Resmi Akuisisi Cilegon United jadi Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad Targetkan Liga 1

Hamka Hamzah juga menyampaikan harapannya. Ia mengatakan, dirinya berterima kasih kepada Raffi Ahmad dan Rudy Salim karena telah memberikan kepercayaan sebagai manajer RANS Cilegon FC.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x