Biodata Alfeandra Dewangga, Man of the Match dalam Pertandingan Indonesia vs Vietnam di Piala AFF 2020

- 16 Desember 2021, 10:40 WIB
Biodata Alfeandra Dewangga, Man of the Match dalam Pertandingan Indonesia vs Vietnam di Piala AFF 2020
Biodata Alfeandra Dewangga, Man of the Match dalam Pertandingan Indonesia vs Vietnam di Piala AFF 2020 /instagram @alfeandradewangga/

PORTAL PURWOKERTO - Simak biodata Alfeandra Dewangga yang mendapat predikat Man of The Match dalam laga Indonesia vs Vietnam pada Piala AFF 2020.

Alfeandra Dewangga mendapat predikat Man of The Match Indonesia vs Vietnam karena mampu bertahan dari gempuran serangan Golden Star Warriors pada pertandingan Piala AFF 2020 Rabu, 15 Desember 2021.

Pasalnya, ketika itu Timnas Indonesia memainkan taktik parkir bus yang menarik semua pemain ke belakang lini pertahanan.

Baca Juga: Brutal! Indonesia Tahan Juara Bertahan Vietnam di Piala AFF 0-0, Kini Bertemu Malaysia 

Alfeandra Dewangga yang bermain sebagai bek belakang dinilai berjasa besar atas berhasilnya Indonesia menahan tim Vietnam 0-0 dan mengukuhkan Indonesia berada di peringkat atas Grup B.

Pertandingan yang berlangsung di Bishan Stadium itu menjadi saksi kuatnya pertahanan Indonesia vs Vietnam.

Hal ini menjadi suatu keberuntungan karena di atas kertas Timnas Vietnam menang dari sisi penguasaan bola, percobaan tembakan, jumlah passing, hingga akurasi operan yang lebih baik daripada Tim Garuda.

Namun keberadaan bek belakang Indonesia Alfeandra Dewangga dianggap mampu menghalau sejumlah tendangan yang mengancam gawang kiper Nadeo Argawinata.

Baca Juga: Prediksi Skor Indonesia vs Vietnam di Piala AFF 2020, Link Streaming dan Klasemen Grup B 

Dari data statistik Piala AFF 2020, Vietnam melakukan 21 tendangan percobaan ke gawang Indonesia.

Halaman:

Editor: Yumi Karasuma

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x