Kisruh Arema vs Persebaya Hari Sabtu Malam, Benarkah Jadi Tragedi Terburuk di Sejarah Sepakbola Dunia?

- 2 Oktober 2022, 17:16 WIB
Kisruh Arema vs Persebaya Hari Sabtu Malam, Benarkah Jadi Tragedi Terburuk di Sejarah Sepakbola Dunia?
Kisruh Arema vs Persebaya Hari Sabtu Malam, Benarkah Jadi Tragedi Terburuk di Sejarah Sepakbola Dunia? /Twitter/Fakta Bola

PORTAL PURWOKERTO - Kisruh Arema FC vs Persebaya hari Sabtu, 1 Oktober 2022 menelan banyak korban jiwa dan luka-luka, apakah ini menjadi tragedi terburuk di dunia?

Insiden mematikan di olahraga sepakbola kembali terjadi di Indonesia yaitu kisruh Arema FC vs Persebaya pada hari Sabtu malam dengan korban jiwa terbanyak sepanjang sejarah di Indonesia.

Peristiwa kisruh Arema FC vs Persebaya hari Sabtu malam ini terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang Jawa Timur.

Kericuhan terjadi sesaat setelah laga Arema FC vs Persebaya selesai dan hasil pertandingan menang 3-2 untuk Persebaya.

Baca Juga: Daftar Nama Korban Arema vs Persebaya, Ada Wanita dan Bayi Tewas di Kanjuruhan, 79 Orang yang Teridentifikasi

Perlu diketahui kalau ini adalah kemenangan perdana tandang bagi Persebaya setelah 23 tahun.

Namun hasil ini rupanya membuat suporter Arema FC kecewa berat dan meluapkannya dengan masuk ke lapangan.

Dalam keterangan persnya Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Nico Afina pada Minggu pagi 2 Oktober 2022 menyebutkan ada 127 korban jiwa dan 13 kendaraan dirusak.

Namun berdasarkan informasi dari Komunitas Peduli Malang, update korban jiwa dari peristiwa kisruh Arema FC vs Persebaya mencapai 149 orang dan jumlah ini diperkirakan akan terus bertambah.

Baca Juga: Kronologi Arema vs Persebaya, Tewasnya Ratusan Suporter di Kanjuruhan, Tak Terima Arema FC Kalah?

Lau apakah ini menjadi tragedi terburuk dalam dunia olahraga khususnya sepakbola dunia?

Peristiwa kericuhan dalam dunia sepakbola memang banyak terjadi di berbagai liga di dunia.

Sejarah sepakbola dunia bahkan mencatatkan ada setidaknya lebih dari 10 kejadian mematikan di dunia dari kisruh ajang sepakbola.

Dilihat dari jumlah korban jiwa sampai saat ini kisruh Arema FC vs Persebaya yang baru terjadi semalam telah menyalip korban jiwa di Hillsborough yang sangat terkenal.

Baca Juga: Kronologi Laga Arema FC vs Persebaya Berujung Ricuh, Ini Jumlah Korban yang Meninggal Dunia

Kejadian Arema FC vs Persebaya telah menduduki peringkat dua sebagai kejadian kisruh yang mematikan paling banyak memakan korban di dunia.

Kejadian mematikan dalam sejarah sepakbola dunia dengan korban jiwa terbanyak ada di Estadio Nacional, Lima Peru.

Kejadian mematikan ini terjadi pada 24 Mei 1964 dengan memakan korban jiwa sebanyak 328 orang meninggal dunia.

Lalu kedua terjadi kemarin 1 Oktober 2022 malam di Stadion Kanjuruhan Malang Indonesia dengan jumlah korban jiwa menyentuh 149 orang.

Baca Juga: KORBAN BERTAMBAH! TRAGEDI Arema VS Persebaya 1 Oktober 2022 Buat Prihatin Dunia Sepakbola! Sudah Berapa Korban

Insiden mematikan ketiga ada di Accra Sport Stadiun di Ghana yang terjadi 9 Mei 2001 dengan jumlah korban jiwa 126 oramg.

Selanjutnya insiden mematikan sepakbola dunia ada di Hillsborough, Sheffield, Inggris pada tahun 1989 dengan jumlah korban 96 orang.

Setahun sebelumnya yaitu pada tahun 1988 di bulan Desember peristiwa ini terjadi di Kathmandu Hailstorm, Nepal dan korban jiwa menyentuh 93 orang.

Masih ada banyak kejadian mematikan dalam sejarah sepakbola dunia dan sayangnya Indonesia mamsuk dalam daftar tersebut.

Baca Juga: Kerusuhan Arema vs Persebaya 127 Tewas dan Ratusan Supporter Luka-luka

Kejadian kericuhan di Stadion Kanjuruhan Malang yang terjadi semalam ini tentu membuat Indonesia berduka.

Tak hanya itu saja, Indonesia juga harus bersiap dengan imbas dari kericuhan yang terjadi antara Arema vs Persebaya terhadap liga domestik ini.***

Editor: Yulia Pramuninggar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x