Laporan Hasil Pengamatan Kegiatan yang Melibatkan Anggota Masyarakat! Kunci Jawaban Kelas 5 SD

14 Februari 2022, 10:40 WIB
Laporan Hasil Pengamatan Kegiatan yang Melibatkan Anggota Masyarakat! Kunci Jawaban Kelas 5 SD /Image from unsplash.com by Thought Catalog

PORTAL PURWOKERTO - Kali ini ada tugas membuat laporan hasil pengamatan kegiatan yang melibatkan anggota masyarakat.

Simak dulu format laporan hasil pengamatan kegiatan yang melibatkan anggota masyarakat yang meliputi nama kegiatan, waktu, tempat, dan nama pengamat.

Baru setelah itu kita bisa menuliskan laporan hasil pengamatan kegiatan yang melibatkan anggota masyarakat.

Baca Juga: Jelaskan Perbedaan Utama Perpindahan Panas Secara Radiasi dengan Perpindahan Panas Secara Konveksi! Kelas 5 SD

Laporan hasil pengamatan adalah laporan yang dibuat dari hasil pengamatan suatu peristiwa atau kejadian.

Dalam praktiknya, pengamat akan terjun langsung untuk mengobservasi suatu objek. Objek yang diamati biasanya berupa tempat, proses kerja, ataupun eksperimen.

Agar lebih memahaminya, berikut penjelasan tentang laporan hasil pengamatan lengkap dengan struktur dan contohnya.

Laporan hasil pengamatan disusun berdasarkan data-data hasil observasi. Data ini merupakan bukti-bukti atau keterangan yang ditemukan sebagai hasil pengamatan dan kunjungan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Quizizz Kelas 5 SD Lengkap, Perpindahan Kalor Konveksi, Konduksi, dan Radiasi!

Dalam beberapa kasus, pengamat bisa menambahkannya dengan data dari narasumber untuk menyempurnakan isi laporan. Ini bisa digunakan sebagai pelengkap dari informasi utama hasil pegamatan.

Sebelum menyusun laporan, tentu seorang harus melakukan kunjungan dan pengamatan terlebih dahulu.

Ia harus mempersiapkan beberapa perlengkapan pendukung seperti alat tulis, buku catatan, kamera, dan alat perekam. Jika semua sudah siap, pengamatan bisa langsung dilakukan.

Baca Juga: Jelaskan Perbedaan Utama Perpindahan Panas Secara Radiasi dengan Konduksi! Kunci Jawaban kelas 5 SD tema 7

Contoh kegiatan yang melibatkan anggota masyarakat ada banyak jenisnya, mulai dari kegiatan festival kebudayaan, kegiatan kerja bakti, karnaval, hingga kegiatan perayaan hari kemerdekaan.

Berikut adalah kunci jawaban mengenai laporan hasil pengamatan yang dilakukan di lingkungan sekitar.

Pembahasan kunci jawaban kelas 5 SD MI ini disusun atas kerjasama Portal Purwokerto dengan Dwi Istanti, S.Pd, seorang lulusan Fakultas Pendidikan Universitas Muhammadiyah Purworejo.

Mengingat tugas membuat laporan hasil pengamatan ini adalah tugas individu, jadi pastikan berbeda dengan hasil pengamatan kawan lainnya.

Baca Juga: Besok Hari Apa Sedunia? Tanggal 14 Februari Memperingati Hari Apa? Simak Contoh Kado Hari Valentine

Contoh laporan hasil pengamatan:

Nama Kegiatan: Lomba Nasi Tumpeng 17 Agustus

Waktu: Minggu 17 Agustus

Lokasi: Balai Desa Suka Makmur

Nama Pengamat: Sakha

Laloran hasil pengamatan kegiatan yang melibatkan anggota masyarakat ini adalah laporan pada pengamatan kegiatan lomba membuat nasi tumpeng 17 Agustus.

Pada rangkaian perayaan hari Kemerdekaan Indonesia warga desa Suka Makmur mengikuti lomba membuat nasi tumpeng.

Baca Juga: Biodata Kevin Ardilova, Pemeran Angkasa di Married With Senior yang Sudah Banyak Karyanya

Perlombaan diikuti oleh para ibu-ibu yang terbagi menjadi beberapa tim sesuai dengan dasa wisma masing-masing.

Perlombaan cukup meriah, karena selain ada lomba nasi tumpeng yang menjadi kegiatan utama, ada juga lomba untuk anak-anak dan bazaar kebutuhan rumah tangga.

Kegiatan ini sangat meriah, karena hampir semua warga di desa Suka Makmur mengikutinya, dan desa Suka Makmur termasuk salah satu desa yang heterogen.

Karena di desa suka Makmur juga ada beragam suku yang tinggal, mulai dari sabang sampai merauke, penduduk desa Suka Makmur sangat beragam dalam hal suku dan agama.

Baca Juga: Lagu Industry Baby - Lil Nas X & Jack Harlow, Asik, Namun Mengundang Kontroversi

Oleh karena itu, kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan untuk memeriahkan kemerdekaan ini juga sekaligus menjadi media untuk mempererat tali persaudaraan warga desa Suka Makmur yang sangat beragam.

Itulah contoh laporan hasil pengamatan yang dilakukan saat acara lomba nasi tumpeng 17 Agustus sebagai rangkaian perayaan hari kemerdekaan Indonesia.

Kunci jawaban ini hanya panduan bagi orang tua untuk memeriksa hasil pekerjaan adik-adik, semoga dapat digunakan dengan bijaksana.

Baca Juga: Kunci Jawaban Quizizz Kelas 5 SD Lengkap, Perpindahan Kalor Konveksi, Konduksi, dan Radiasi!

Disclaimer: kunci jawaban ini merupakan panduan bagi orang tua. Siswa bisa bereksplorasi dengan jawaban lain. Jawaban di atas hanyalah contoh dan tidak mutlak. Portal Purwokerto tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.***

 

Editor: Maria Nofianti

Tags

Terkini

Terpopuler