6 Puisi Untuk Hari Kartini 21 April 2022, Puisi Kartini Masa Kini, Literasi Kartini, Emansipasi Masa Kini

20 April 2022, 14:19 WIB
6 Puisi Untuk Hari Kartini 21 April 2022, Puisi Kartini Masa Kini, Literasi Kartini, Emansipasi Masa Kini /Pexels/Poppy Thomas Hill/

PORTAL PURWOKERTO - Simak berikut ini puisi untuk Hari Kartini dengan enam judul puisi.

Hari Kartini diperingati setiap tanggal 21 April. Tak hanya menjadi pahlawan nasional yang memperjuangkan hak wanita, Kartini juga merupakan pahlawan literasi bangsa.

Puisi untuk Ibu Kartini menjadi salah satu kegiatan yang dilakukan di berbagai instansi maupun sekolah.

Hal tersebut merupakan salah satu bentuk penghormatan atas jasa Kartini.

Baca Juga: 12 Link Twibbon Hari Kartini 2022, Cocok Dibagikan Ke Berbagai Media Sosial

Inilah beberapa puisi dari Buku Antologi Puisi Kartini 2021 dari Peserta Sayembara Penulisan Puisi Kartini yang terbit tahun 2021 dalam katalog Perpusnas:

1. Literasi Kartini
Oleh: Maorit

Kartini mengajarkan kami
Bahwa tulisan itu adalah ungkapan ekspresi
Menulis adalah menyusun ide
Menjadi gagasan yang mendobrak tradisi

Kartini meyakinkan kami bahwa
Membaca itu membuka jendela dunia
Mengisi pikiran dengan pengetahuan
Membuka diri pada kesempatan

Kartini membuktikan kekuatan bahasa
Bertata krama gadis Jawa
Bertutur Bahasa Indonesia
Berkomunikasi Bahasa Belanda dengan sempurna

Kartini menunjukkan kepada kami
Bahwa revolusi berakar dari rumah
Pendidikan pertama kami adalah bunda
Yang mengajarkan kami berbicara dan menanamkan cita-cita

Kartini mendorong kami maju
Dengan senjata kertas, pena dan buku
Kaki kami memang menjejak tanah
Tapi wawasan kami luas seluas angkasa

Baca Juga: 10 Pertanyaan dan Ucapan Hari Kartini dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia

2. Perempuan di Antara Buku
Oleh: Rustian Al Ansori

Pagi masih pandemi
Perempuan berseragam rapi
Menyelusuri pagi
Menuju perpustakaan Matahari

Perempuan di antara buku
Penjaga ilmu
Menguatkan peradaban
Telah membuka pintu perpustakaan

Ia yang tahu Murasaki Shikibu perempuan Jepang penulis pertama di dunia
Ia juga tahu Kartini setelah membaca Habis Gelap Terbitlah Terang
Ia sedang bermimpi ingin menulis buku tentang dunia
Ia sedang membuat perpustakaan lebih terang

Adalah perempuan penjaga perpustakaan desa
Datang ketika pagi pulang ketika senja
Tidak menyerah karena sedikit gaji
Ia sedang menghidupkan kampungku yang masih sepi literasi

Sungailiat 14 April 2021

3. Ibu Literasi
Oleh Maria Ulfa

Siapakah Kartini
Apakah dia perempuan?
Atau wanita?

Banyak jawaban
Banyak pendapat
Banyak tafsir
Apakah adil?

Baca Juga: 21 April 2022 Memperingati Hari Apa? CEK Hari Kartini 2022 Tanggal Merah atau Tidak, Ini Peristiwa Penting

Mengapa saat ini
Orang bilang perempuan dan wanita berbeda?

Terminologi
Senarai
dan para ahli
Punya pendapatnya sendiri

Untuk apa ada kesetaraan
Kalau masih ada perbedaan
Dan aku yakin
Kartini juga tidak akan sepemikiran

Lantas
Siapakah yang paling hebat?
Siapakah yang paling literat?
Diatur? Yang Mulia?
Bukankah dalam ceritanya
Para pria di atas segalanya
Di antara perempuan dan wanita
Perempuan atau wanita sama
Bagi kita
Semua manusia
Anak-anak dari rahimnya

Kandung
Lahir
Asuh
Susu
Bahasa
Aksara
Baca
Mukzizat yang ia punya

Baca Juga: Contoh Surat untuk Ibu Kartini, Simpel dan Mudah Bagi Tugas Sekolah

Bukan karena kaya
Bukan juga karena strata
Apalagi puja
Tapi karena asa

Hidup kehidupan
Penuh dipenuhi
Ubah perubahan
Buat membuat
Tahan bertahan
Dunia di atas dunia

Segala yang ia ketahui
Bahkan yang belum diketahui
Sampai yang tidak mungkin ia ketahui
Dicari jawaban pasti

Untuk apa?
Agar mendapat paham

Jadi ku rasa Kartini tidak akan peduli
Ia perempuan atau wanita
Karena dari perempuan dan wanitalah
Generasi bangsa
Penerus dunia
Hadir

Kartini adalah perempuan juga wanita

Mengubah buta menjadi pandai
Memadukan abjad menjadi makna

Menghilangkan segan menjadi renjana
Menyadarkan lamban menjadi kefasihan

Kartini masa kini
Adalah ibu literasi
Jangan lagi pertanyakan
Perempuan atau wanita
Tapi berkat dayanya
Mengubah gulita jadi pelita

4. Emansipasi Masa Kini
Oleh: Waidah

Emansipasi masa kini
Kami wanita yang berjuang untuk meraih mimpi
Dengan semangat penuh dedikasi
Tidak hilang kodrat tetap menjunjung kehormatan diri

Kami wanita dalam inspirasi
Wanita yang penuh cinta kasih menjaga keluarga
Wanita yang penuhi sayang mendidik anak bangsa
Wanita yang penuh perhatian merawat sesama
Wanita yang punya semangat dalam bekerja
Wanita yang beroleh dan berekspresi
dan semua wanita yang membawa misi
Dalam panji perjuangan wanita sejati

Kami wanita tangguh dan mandiri
Namun tetap lembut dalam pribadi
Penuh cita cinta kasih dan berbakti
Selalu terjaga dan terpatri dalam hati

Tegal, 8 April 2021

Baca Juga: Tanggal 21 April 2022 Kartini Day dan Bukan Hari Libur Nasional, Ini 10 Pertanyaan Seputar Hari Kartini

5. Kartiniku Kini
oleh Mochammad Ridwan

Saat pena kau tempelkan secarik kertas
Tersusunlah kata-kata sukam meretas
Membawa perubahan awal sepintas
Hingga kaummu menyambut penuh antusias

Kini wahai Kartiniku
Kaummu seakan melupakanmu
Tersibuk dengan lautan ambigu
Terlupa akan sebuah perilaku

Wahai Kartiniku ini
Tidaklah mentari leupa menanti pagi
Saatnya dirimu membekali literasi
Saatnya dirimu penuh inovasi

Wahai Kartiniku kini
Sudahkan dirimu menyelami diri
Mencari dimana peradaban nanti
Mengikuti aliran tsunami teknologi

Sepatah tulisan membawa pesan
Sebarisan kalimat membuyarkan angan
Sebait paragraf merubah peradaban
Majulah Kartiniku kini tuk kemajuan zaman

Baca Juga: 20 Kata Kata Hari Kartini, Ucapan Selamat Hari Kartini Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris

6. Literasi Ubah Negeri
oleh Khanipan

Dulu kau diam diri di rumah
Namun kini menduduki berbagai ranah
Kau perjuangkan emansipasi
Majukan bangsa dengan budaya literasi

Kau tuntun mereka yang buta aksara
Ajari mereka bagaimana membaca
Bukan untuk kesombongan
Namun demi kemajuan peradaban

Berawal dari
Ini Bapak Budi
Ini Ibu Budi
Suaramu terdengar lirih
Namun mampu mengubah negeri

Dengan literasi kau paparkan tujuan diri
Berbakti kepada negeri
Mengharumkan nama pertiwi
Untuk kejayaan kini dan nanti

Bekali negeri dengan literasi
Untuk bersaing di globalisasi
Semua berkat emansipasi
Yang kau perjuangkan dari dulu hingga kini

Demikian 6 contoh puisi untuk hari Kartini yang dapat dibacakan.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas

Sumber: perpusnas.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler