Tuliskan Nilai dan Contoh Penerapan Sila Ke-2 serta Ke-3, Kunci Jawaban IPS Kelas 6 SD

27 Juni 2022, 07:29 WIB
Tuliskan Nilai dan Contoh Penerapan Sila Ke-2 serta Ke-3, Kunci Jawaban IPS Kelas 6 SD /kemendikbud

 

PORTAL PURWOKERTO - Simak pembahasan contoh penerapan Sila ke-2 dan ke-3 Pancasila dalam kehidupan sehari-hari? Kunci jawaban PPKn Kelas 6 SD

Untuk diperhatikan, pembahasan dalam artikel ini merupakan panduan jawaban bagi orang tua siswa dan siswi, serta diharapkan juga untuk adik-adik dapat mengeksplorasi lebih lanjut.

Pembahasan kunci jawaban IPS kelas 6 SD MI dengan materi Kehidupan Sehari-hari, berikut merupakan ulasan alumni UIN Yogyakarta, Muhammad Iqbal, S.Pd dengan Portal Purwokerto.

Pemimpin adalah seseorang yang memimpin, membimbing dan mempersatukan kelompok dalam sebuah organisasi.

Baca Juga: Apa Saja Fungsi Pancasila? Penting! Ternyata Ini Fungsi Ideologi Dasar Negara

Setiap tindakan pemimpin harus berdasarkan pada prinsip perikemanusiaan yang adil dan beradab.

Seorang Pemimpin yang menerapkan atau bertindak adil berarti sudah mengamalkan nilai luhur yang terkandung dalam sila ke-2 Pancasila yang berbunyi "Kemanusiaan yang adil dan beradab".

Sila ke-2 memiliki makna bahwa bahwa bangsa Indonesia mengakui dan memperlakukan warganya sesuai dengan harkat dan martabatnya sebagai makhluk tuhan yang maha Esa, yang sama hak, kewajiban dan derajatnya tanpa membedakan agama, suku, ras keturunan, status sosial, warna kulit dan lain-lain.

Sementara itu, sila ke-3 Pancasila mengamanatkan bahwa setiap pemimpin harus mampu menyatukan berbagai perbedaan yang ada dalam tatanan kehidupan masyarakat atas dasar Bhineka Tunggal Ika.

Baca Juga: Pernyataan Tersebut Menunjukkan Nilai Kepahlawanan yang Mencerminkan Pengamalan Pancasila, Sila kelas 4 Tema 5

Berbunyi "Persatuan Indonesia", sila ke-3 memiliki makna utuh dan tak terpecah belah.

Bersatu adalah salah satu cara agar bangsa kita menjadi bangsa yang kuat.

Sila ke-2 dan ke-3 mengandung nilai dan makna yang sangat penting dalam proses kehidupan berbangsa dan bernegara.

Sementara itu, apa saja contoh penerapan Sila ke-2 dan ke-3
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari?

Sila ke 2:

1. Memberikan bantuan kepada korban bencana,

2. Berkunjung dan membantu panti asuhan

3. Berani menyampaikan kebenaran dengan menegur orang yang berbuat salah

4. Bersikap sopan dan tenang ketika berada di tempat umum

5. memberikan tempat duduk kepada orangtua, wanita hamil, dan penyandang disabilitas

6. Memperlakukan penyandang disabilitas seperti orang lain pada umumnya

Baca Juga: Isilah Arti Simbol dan Makna Pancasila Kunci Jawaban Penilaian Harian PPKN Tema 5 Kelas 4 SD MI

Sila ke-3:

1. Rajin serta giat dalam belajar agar kelak dapat membanggakan kedua orangtua

2. Selalu membantu anggota keluarga yang sedang mengerjakan rumah

3. Selalu menghormati anggota keluarga yang lebih tua dan menghargai anggota keluarga yang lebih muda

4. Mengembangkan serta menciptakan suasana rukun di rumah

5. Selalu menanamkan keyakinan untuk membanggakan nama sekolah melalui prestasi

6. Selalu berkhidmat saat sedang upacara untuk menunjukan rasa cinta kepada tanah air

7. Saling menghargai antar sesama warga sekolah

Baca Juga: Tanggal 1 Juni 2022 Libur atau Tidak? Peringatan Nasional Hari Lahir Pancasila

Indonesia bangsa yang majemuk, dengan berbagai ragam perbedaan yang ada, baik perbedaan adat istiadat, suku bangsa, bahasa, budaya, agama, dan lain-lain, tentu dibutuhkan sosok pemimpin yang dapat mempersatukan bangsa.

Demikian kunci jawaban IPS kelas 6 SD dengan materi Penerapan Sila ke-2 dan ke-3 Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari, semoga bermanfaat.

Disclaimer: Informasi di atas dikumpulkan oleh Portal Purwokerto dengan tujuan untuk membantu pembaca mendapatkan informasi mengenai pinjaman online. Harap konfirmasi pihak penyedia jasa pinjaman online terkait sebelum mengajukan produk pinjaman online yang diinginkan.***

Editor: Eviyanti

Sumber: Buku Tematik Kelas 6 Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler