Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 15 Menentukan Bagian bagian Pada Teks Berita

28 Juli 2022, 09:09 WIB
Ilustrasi Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 15 Menentukan Bagian bagian Pada Teks Berita /Pexels / Max Fischer.

PORTAL PURWOKERTO Simak kunci jawaban bahasa Indonesia kelas 8 halaman 15 Bab Berita Kurikulum 20178

Tugas Bahasa Indonesia kelas 8 SMP/SMK halaman 15 adalah untuk menentukan bagian bagian pada teks berita lengkap dengan kunci jawaban.

Pembahasan jawaban Bahasa Indonesia untuk kelas 8 menentukan bagian bagian pada teks berita bersama dengan lulusan Universitas Galuh (Unigal) Tasikmalaya Sumar S.Pd.

Penjelasan kunci jawaban untuk siswa SMP/MTs kelas 8 tidak mutlak benar, materi dalam konten hanya untuk referensi atau untuk panduan siswa saat belajar di rumah.

Materi Bahasa Indonesia yang dipelajari siswa berbagai jenjang sejak SD SMP/MTS hingga SMA

Baca Juga: Berita untuk Tugas Bahasa Indonesia kelas 8, Contoh Teks Berita Tentang Covid 19 Kunci Jawaban SMP/MTS

Keterampilan berbahasa yang baik adalah modal untuk belajar materi pelajaran yang lainnya.

Dengan bahasa baik bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Mandarin hingga bahasa Arab adalah merupakan jendela dunia.

Dengan bahasa kita mengetahui semua peristiwa melalui bahasa baik secara teks atau tertulis maupun secara lisan.

Suatu peristiwa bisa disampaikan secara tertulis atau melalui teks berita dapat disebarkan luaskan melalui media.

Lalu bagaimana dengan cara menentukan bagian bagian berita dalam teks berita, begini penjelasannya. Cermati teks berita materi tugas Bahasa Indonesia di bawah ini.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 36, Peta Keadaan alam, Penduduk, Manfaat Lahan, Komoditas Amerika Serikat

Waspada, Kasus Covid19 di Indonesia Bertambah

Perkembangan terkini kasus di Indonesia, Pemerintah menyatakan kasus harian Covid 19 hari ini Rabu 27 Juli 2022 bertambah 6.438.

Penambahan kasus Covid disampaikan melalui situs Satgas Covid19.go.id.

Adanya penambahan kasus harian, total kasus Cpvid19 di tanah air sejak Maret 20022 hingga saat ini 27 Juli 2022 menjadi 6.185.311 kasus, sebanyak 48.024 merupakan kasus aktif.

Data dari situs Satgas Covid19 juta melaporkan pasien sembuh dari Corona dalam 24 jam terakhir sebanyak 3.825, dengan demikian kasus Corona sembuh menjadi 5.982.347.

Sedang kasus kematian akibat virus Corona di Indonesia yang dilaporkan tercatat menjadi 156.940.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 8, Mengidentifikasi Organ Reproduksi Laki-laki Dalam Gambar Berikut

Itu adalah teks berita, berita menurut KBBI adalah cerita atau keterangan, kabar atau informasi kepada masyarakat tentang peristiwa atau kejadian aktual yang disampaikan secara tertulis.

Apa yang dapat disimpulkan dari teks berita Covid tersebut, umumnya dalam teks berita terdiri dari empat bagian atau struktur utama yakni

1.Judul
Judul atau headline merupakan bagian yang menggambarkan isi berita. Dibuat semenarik mungkin untuk menarik minat pembaca

2.Kepala berita atau teras berita atau lead,
Bagian ide pokok atau inti berita dari berita terletak di awal paragraf
Menjelaskan semua apa yang disampaikan di judul, memuat beberapa unsur 5 W 1 H.

Baca Juga: Sebutkan Peristiwa yang Melatarbelakangi Dibangunnya Tugu Muda Di Semarang! Kunci Jawaban kelas 5 Halaman 102

3.Tubuh atau badan berita atau body teks
Bagian teks berita yang menjelaskan tentang informasi yang sudah disampaikan dalam lead berita atau kepala berita, menyampaikan latar belakang dari peristiwa, menjelaskan apa, alasan dan bagaimana peristiwa terjadi. Bagian ini sangat penting bagi sebuah teks berita.

4. Ekor berita
Biasanya berisi informasi tambahan yang mendukung informasi dalam tubuh berita, tidak terlalu penting tidak mempengaruhi isi teks berita.

Mengenai ciri ciri sebuah teks berita teks berita memiliki ciri ciri diantaranya

-Objektif dan faktual artinya teks berita memberikan informasi atau berita yang benar benar terjadi, bukan opini atau pendapat dari penulis.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tugas Bahasa Indonesia Kelas 8 Membuat Berita Singkat Tentang Kebakaran Mobil

-Aktual peristiwa yang disampaikan masih segar atau baru atau sedang terjadi

-Bukan peristiwa umum yang terjadi setiap hari

-Data yang disampaikan sesuai dengan peristiwa, bukan rekayasa

-Bahasa yang disampaikan menarik, mudah dipahami dan dapat memikat minat pembaca

-Informasi yang diberitakan lengkap terutama pada data penting

-Waktu dan tempat peristiwa jelas

-Alur atau kronologi peristiwa berurutan, padat, singkat dan jelas

-Sumber berita valid dan bisa dipertanggungjawabkan

Baca Juga: Apa Saja Organ Reproduksi Pada Laki-laki, Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 8

Disclaimer: Kunci jawaban ini merupakan pendamping bagi para orang tua dan bukan jawaban mutlak.

Itulah penjelasan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 8 halaman 15 menentukan bagian bagian pada teks berita.***

Editor: Eviyanti

Tags

Terkini

Terpopuler