Apa Perbedaan Tabungan dan Investasi? Kunci Jawaban IPS Kelas 7 SMP Halaman 237 Lembar Aktivitas 14 Semester 2

12 Januari 2023, 17:48 WIB
Ilustrasi kunci jawaban IPS Kelas 7 SMP Halaman 237 Lembar Aktivitas 14 Semester 2.* /pexel.com/Tirachard Kumtanom/

PORTAL PURWOKERTO - Cek kunci jawaban IPS semester 2 Kelas 7 SMP dalam Lembar Aktivitas 11, untuk dikerjakan oleh individu atau siswa perorangan.

Kunci Jawaban lembar aktivitas 11 tema 4 meminta murid untuk membahas tentang perbedaan antara tabungan dan investasi.

Aktivitas 11pada  tema 4 ini pada nomor 2, siswa diminta untuk mencari tahu apa yang akan dilakukan saat memiliki uang Rp1juta, untuk ditabung berapa dan untuk investasi berapa.

Kunci jawaban pelajaran IPS kelas 7 ini merupakan hasil kerja sama Portal Purwokerto dengan Muhammad Iqbal, alumni UIN Yogyakarta.

Baca Juga: Soal PAS/UAS Pilihan, IPS Kelas 7 Semester 1 Tahun 2022 dengan Kunci Jawaban

Untuk dipahami jika kunci jawaban IPS kelas 7 ini hanya sebagai pendamping orang tua dan siswa di semester genap. Sehingga bukan jawaban mutlak.

Sehingga alangkah baiknya jika adik-adik secara mandiri belajar terlebih dahulu, bisa dengan membaca atau membuat rangkuman semester dua.

Sebagai informasi, orang yang melakukan investasi disebut dengan investor. Namun, investor seringkali diminta mencari orang lain untuk bergabung.

Investasi dapat dilakukan dengan modal kecil sekali pun. Investasi yang dimaksud adalah berupa reksadana dan investasi emas. Sehingga adik-adik jika punya uang, bisa juga melakukan investasi.

Baca Juga: Bagaimana Sebab-sebab dan Akibat Konflik Aceh dan Portugis? Kunci Jawaban IPS Kelas 7 Semester 2 Tema 4

Lembar Aktivitas 14. Aktivitas Individu

1. Setelah mempelajari materi tentang tabungan dan investasi kalian dapat mengetahui perbedaan di antara keduanya. Apakah perbedaan antara tabungan dan investasi?

Untuk persamaan antara tabungan dan investasi adalah sama-sama membutuhkan penyisihan uang. Sementara perbedaan antara tabungan dan investasi adalah tujuannya.

Menabung hanya bertujuan untuk mengamankan uang saja, sehingga dapat dipakai di masa mendatang. Sementara investasi adalah tindakan dalam mengalokasikan uang, untuk mencapai suatu tujuan atau target dalam jangka waktu tertentu.

Biasanya menabung bentuknya masih uang, sedangkan investasi mengubah bentuk uang menjadi barang lain, sehingga suatu waktu depan, nilai barang tersebut diharapkan dapat naik dan menghasilkan uang yang lebih banyak.

Baca Juga: Kunci Jawaban PENGAYAAN Halaman 199 Buku Paket IPS Kelas 7, Potensi Ekonomi Lingkungan

Untuk contoh tabungan adalah tindakan menyimpan uang, yang telah disisihkan dati pendapatan atau gaji yang diterima, bisa disimpan di dalam bank, dengan tujuan dapat digunakan sewaktu-waktu ketika membutuhkan.

Untuk contoh investasi adalah melakukan penyimpanan uang dalam bentuk saham, obligasi, reksa dana, tanah maupun property lainya.15 Okt 2019

2. Jika kalian diberikan uang Rp1.000.000 apakah kalian akan menggunakannya untuk menabung atau melakukan investasi? Berikan contohnya!

Ahli menyarankan untuk selalu menyisihkan uang, selain untuk menabung , juga digunakan investasi secara rutin. Dengan harapan akan ada keuntungan dari investasi yang dilakukan. Sehingga bisa terbentuk kebiasaan finansial yang sehat dan terhindar dari kebiasaan buruk, seperti berutang.

Jika diberikan uang 1 juta, kita bisa menabung, dan melakukan investasi di Reksadana, dan investasi emas.

Reksadana merupakan badan yang menghimpun uang dana dari masyarakat, kemudian diinvestasikan kembali dalam bentuk portofolio efek oleh Manajer
investasi.

Baca Juga: Inilah KUNCI Jawaban IPS Kelas 7 Kurikulum Merdeka Evaluasi Tema 2 Halaman 124

Investasi reksadana tidak memerlukan dana yang besar, bahkan mulai dari Rp10.000 kita dapat mulai berinvestasi.

Selain reksadana, investasi emas juga bisa dilakukan. Terlebih nilai emas cenderung selalu naik. Investasi emas dapat dimulai dari 1 gram. Bahkan sekarang tersedia minigold yang berukuran 0.05 gram, 0,1 gram, 0,25 gram dan 0,5 gram.

Untuk perhitungan dana yang akan digunakan untuk menabung dan berinvestasi, menurut ahli adalah sebagai berikut.

Ahli menyarankan untuk menyisihkan 50% dari pendapatan untuk kebutuhan sehari-hari, 30% masuk ke tabungan atau membayar utang, dan 20% sisanya untuk membeli keinginan.

Menabung sejatinya adalah cara investasi untuk siswa yang paling sederhana dan palinh rendah risiko. Namun, tentu saja juga memiliki potensi keuntungan yang sedikit.

Demikian informasi kisi-kisi latihan soal dan kunci jawaban IPS kelas 7 Semester 2 Kurikulum Merdeka untuk dijadikan media evaluasi dan pembelajaran.***

Disclaimer: Kunci jawaban di atas hanya sebagai pedoman bagi siswa dan orang tua. Bukan jawaban mutlak. Portal Purwokerto tidak bertanggung jawab atas kesalahan jawaban.

Editor: Yumi Karasuma

Tags

Terkini

Terpopuler