Mengenang Letkol Isdiman, Komandan Resimen Banyumas yang Gugur dalam Pertempuran Ambarawa

- 19 Januari 2021, 13:58 WIB
Letkol Isdiman, komandan resimen Banyumas yang gugur dalam Pertempuran Ambarawa.
Letkol Isdiman, komandan resimen Banyumas yang gugur dalam Pertempuran Ambarawa. /

PORTALPURWOKERTO- Komandan Divisi V Banyumas, yang gugur dalam pertempuran Ambarawa melawan tentara sekutu dan NICA adalah Letnan Kolonel Isdiman Suryokusumo yang merupakan Komandan Resimen TKR Banyumas sekaligus perwira menengah dalam sistem kemiliteran indonesia.

Setelah Letkol Isdiman gugur dalam pertempuran Ambarawa, Sekutu ternyata diam-diam meninggalkan Kota Magelang menuju ke benteng Ambarawa.

Karena Letkol Isdiman sudah gugur, maka Resimen Kedu Tengah di bawah pimpinan Letkol. M. Sarbini segera mengadakan pengejaran terhadap mereka.

Baca Juga: Selain Bandara JBS Wirasaba, Purbalingga Juga ada Terminal Bus Megah Type A Bobotsari Senilai Rp40 M

Mengenang Letkol Isdiman

Letkol Isdiman lahir di Pontianak tanggal 12 Juli 1913. Ia pernah bersekolah di SMK Bojonegoro. Masa kecil Isdiman dihabiskan di Cianjur. Ambarawa adalah pusaka yang diperjuangkan Isdiman dan laskar pejuangnya.

Letkol Isdiman adalah kepercayaan Kolonel Soedirman untuk mengatur siasat pertempuran di Ambarawa. Ia bertugas untuk memimpin para pejuang dalam perang di Ambarawa melawan Sekutu.

Letkol Isdiman adalah sosok pahlawan yang menginspirasi banyak pejuang dan gerilyawan.

Saat ini nama Isdiman diabadikan di sebuah jalan di Purwokerto, yakni Jalan Overste Isdiman, atau yang kerap disebut dengan jalan Ovis.

Baca Juga: Penjelasan Lengkap Cara Kupu-Kupu Berkembang Biak, Dari Telur Hingga Proses Metamorfosis

Jalan Overste Isdiman adalah salah satu jalur ramai dan menjadi jalur utama di kota Purwokerto setelah Jalan Jenderal Soedirman.***

Editor: Dyah Sugesti Weningtyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x