Tahukah Kamu May Day dan Mayday Itu Berbeda Arti? Mana yang Digunakan untuk Hari Buruh?

- 1 Mei 2021, 10:40 WIB
Ilustrasi Hari Buruh. Ini beda May Day dan Mayday dalam Bahasa Inggris.
Ilustrasi Hari Buruh. Ini beda May Day dan Mayday dalam Bahasa Inggris. /Hening Prihatini/Freepik.com/makyzz


PORTAL PURWOKERTO - Setiap tanggal 1 Mei diperingati Hari Buruh Internasional yang juga disebut May Day dalam Bahasa Inggris.

Di Indonesia, May Day yang bertepatan pada tanggal 1 Mei ini menjadi hari libur nasional dikarenakan peringatan Hari Buruh Nasional.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, May Day atau Hari Buruh merupakan hari kemenangan para buruh yang diperingati pada tanggal 1 Mei.

Baca Juga: Hari Buruh 1 Mei, 20 Kumpulan Ucapan Hari Buruh Internasional dari Berbagai Tokoh dan Penuh Inspirasi

May Day berasal dari dua kata yakni May dan Day. May artinya bulan Mei sedangkan Day artinya hari. Sehingga May Day diartikan tanggal 1 Mei yang merupakan Hari Buruh.

Tanggal tersebut berasal dari sejarah Amerika Serikat dimana pada tanggal tersebut di tahun 1800-an para buruh melakukan parade dan aksi menuntut pengurangan jam kerja.

Baca Juga: Ini Link Twibbon Hari Pendidikan Nasional 2021 yang Diperingati pada Tanggal 2 Mei

Pada hari tersebut pula banyak buruh terbunuh akibat aksi yang dilakukan mereka sehingga ditetapkan sebagai Hari Buruh Internasional.

Namun, kata May Day ini berbeda arti dengan kata Mayday dengan kata May dan Day digabung.

Untuk kata Mayday, berdasarkan Merriem-Webster Dictionary online, kata Mayday merupakan sinyal komunikasi yang digunakan para pilot untuk panggilan darurat saat meminta bantuan.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini

Sumber: Merriam-Webster


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x