Ini Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 6 SD Tentang Awal Mula Penemuan Baterai Oleh Alessandro Volta

- 14 September 2021, 05:54 WIB
Ini kunci jawaban tema 3 kelas 6 SD tentang awal mula penemuan baterai oleh Alessandro Volta.
Ini kunci jawaban tema 3 kelas 6 SD tentang awal mula penemuan baterai oleh Alessandro Volta. /Pixabay.com

Teks eksplanasi yaitu teks yang berisi tentang proses mengapa dan bagaimana suatu peristiwa alam, ilmu pengetahuan, sosial budaya, dan juga lainnya bisa terjadi.

Kalimat tanya sangat diperlukan untuk membantu menemukan tiap-tiap informasi yang ada dalam teks eksplanasi.

Kalimat tanya adalah kalimat yang mengandung makna sebuah pertanyaan. Berikut adalah ciri-ciri kalimat tanya.

  1. Diawali huruf kapital dan diakhiri dengan tanda tanya (?).
  2. Kalimat tanya mengandung unsur kata tanya 5W + 1H dalam Bahasa Inggris, yaitu: What, Where, When, Who, Why, How, atau dalam Bahasa Indonesia bisa disebut dengan ADiKSiMBa (Apa, Di mana, Kapan, Siapa, Mengapa, dan Bagaimana).

Baca Juga: Bagaimana Cara Alessandro Volta Menemukan Baterai? Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 6 SD

Bagaimana cara Alessandro Volta menemukan baterai?

CONTOH JAWABAN

Pada awalnya, Alessandro Volta menumpuk piringan tembaga dan cakram seng secara berselingan dengan potongan karton yang dicelupkan dalam air garam dan ditempatkan di antara kedua piringan tersebut. Tumpukan tersebut mampu menghasilkan arus listrik. Penemuan ini diakui sebagai baterai pertama yang menghasilkan arus listrik secara konsisten dan dapat diandalkan.

Demikian pembahasan kunci jawaban tema 3 subtema 3 kelas 6 SD tentang bagaimana cara Alessandro Volta menemukan baterai.

Disclaimer: Kunci jawaban tersebut hanya merupakan panduan bagi orang tua. Siswa bisa bereksplorasi dengan jawaban lain. Jawaban di atas hanyalah contoh dan tidak mutlak.

Portal Purwokerto tidak bertanggungjawab atas kesalahan jawaban.***

Halaman:

Editor: Dedi Risky Rachma Wanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah