ASPD 2022 Dimulai Hari Ini Selasa, 17 Mei 2022 Langkah Awal Menuju PPDB SMA 2022

- 17 Mei 2022, 12:17 WIB
ASPD 2022 Dimulai Hari Ini Selasa, 17 Mei 2022 Langkah Awal Menuju PPDB SMA 2022
ASPD 2022 Dimulai Hari Ini Selasa, 17 Mei 2022 Langkah Awal Menuju PPDB SMA 2022 /Dok. SMP N 5 Kota Yogyakarta

Baca Juga: ASPD Adalah, Salah Satu Penentu Siswa untuk Melangkah ke Jenjang Berikutnya Seperti Apa, Dimulai 17 Mei 2022

Pengerjaan ASPD dilakukan secara CBT, Computer Based Test alias pengerjaan soal secara online yang dilakukan di masing-masing sekolah.

ASPD yang digelar oleh sekolah-sekolah di DIY ini mengutamakan protokol kesehatan yang ketat. Masker, hand sanitizer dan menjaga jarak tetap harus dilakukan.

Ruangan ASPD harus terbuka dan meskipun ada penggunaan AC, maka pintu dan jendela tetap harus dibuka.

Pentingnya ASPD dalam penerimaan siswa baru tahap selanjutnya, menyebabkan siswa luar DIY yang hendak bersekolah di SMA/SMK negeri di DIY untuk turut mengambil ASPD.

Baca Juga: Soal ASPD Bahasa Indonesia Kelas 9 2022, Latihan ASPD Utama Dimulai 17 Mei 2022

Pendaftaran ASPD bagi siswa SMP/MTs di luar wilayah D.I. Yogyakarta atau lulusan sebelum tahun 2022 dapat mulai mendaftar pada 30 Mei hingga 6 Juni 2022.

Pendaftaran ASPD ini dilakukan secara online melalui laman https://aspd.jogjacbt.web.id. Pelaksanaannya sendiri akan berlangsung pada tanggal 10 - 12 Juni 2022.

Pengumuman hasil ASPD secara serentak akan dilakukan pada Senin, 20 Juni 2022 melalui laman resmi Disdikpora DIY pada alamat https://dikpora.jogjaprov.go.id.

ASPD bukanlah sebuah penentu kelulusan. Namun nilai hasil dari ASPD dipergunakan siswa dalam mendaftar ke sekolah SMAN atau SMKN yang diinginkan.

Halaman:

Editor: Lasti Martina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x