Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 48 Kegiatan 2 Contoh Pidato Singkat

- 5 Agustus 2022, 14:25 WIB
Kang Maman. Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 48 Kegiatan 2 Contoh Pidato Singkat.*
Kang Maman. Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 48 Kegiatan 2 Contoh Pidato Singkat.* /SMAN 5 Kota Bandung/

Tak ada peluh menetes deras saat berbicara di hadapan Anda sekalian, menghirup udara segar siang hari dan berteduh di bawah pohon seperti saat ini.

Andaikan sekolah ini tidak ada pohon peneduh atau taman yang menyegarkan mata, tentu saja saya sangat takut berdiri di luar kelas dan berpanas-panasan di bawah matahari.

Apalagi kita semua tahu bahwa saat ini, lapisan ozon kita telah berlubang, sinar ultraviolet matahari bisa tembus langsung ke kulit kita.

Dengan adanya pohon-pohon di lingkungan sekitar, tanaman-tanaman peneduh dan taman yang cantik, tak hanya menyegarkan mata melainkan menyegarkan pikiran serta badan.

Hijau di lingkungan sekolah sangat diperlukan. Asupan oksigen yang segar di pagi hari menambahkan kecemerlangan pikiran para murid seperti saya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Buku Paket Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 44 tentang Pidato Severn Suzuki

Namun, alangkah tak nyamannya warga sekolah yang ketika tak ada penghijauan di tempat mereka menimba ilmu, betul tidak?

Saudaraku sekalian,
Hijau di sekolah ini memerlukan sedikit usaha bagi kita semua untuk membuat tempat tercinta ini bersih.

Tentu saja, daun-daun yang berguguran ini tampak akan mengganggu pemandangan jika dibiarkan saja tanpa usaha membersihkannya.

Kerjasama antar warga sekolah sangat diperlukan dalam membuat suasana sekolah hijau dan bersih. Bergotong royong adalah salah satunya.

Halaman:

Editor: Hening Prihatini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah